Kaum Perempuan Wajib Tahu: Catat, 3 Tips Cegah Bibir Kering karena Lipstik

Karanganyar News - 20 Mei 2025, 17:05 WIB
Penulis: Kustawa Esye
Editor: Tim Karanganyar News
Dengan perawatan sederhana dan pemilihan produk tepat, kalian tetap bisa tampil cantik tanpa harus mengorbankan kesehatan bibir
Dengan perawatan sederhana dan pemilihan produk tepat, kalian tetap bisa tampil cantik tanpa harus mengorbankan kesehatan bibir /Foto: Pixabay/iLeoplus/

KARANGANYARNEWS – Lipstik, senjata andalan bagi banyak kaum perempuan untuk tampil segar dan percaya diri. Namun demikian, penggunaan lipstik setiap hari bisa menyebabkan bibir kering, pecah-pecah, bahkan mengelupas jika tidak dibarengi dengan perawatan yang tepat.

Agar tetap tampil maksimal tanpa mengorbankan kesehatan bibir, berikut 3 tips mudah yang wajib kamu tahu, seperti dikutip Antara dari keterangan resmi Purbasari Indonesia:

  1. Gunakan Pelembap Bibir Sebelum Tidur

Bibir butuh nutrisi saat kalian beristirahat. Oleskan lip balm atau lip mask sebelum tidur, untuk membantu proses regenerasi kulit bibir secara alami. Hasilnya? Bangun pagi dengan bibir yang lembut, sehat, dan lembap.

 Baca Juga: Bantu Pengguna Tidur Lebih Nyenyak: TikTok Luncurkan Fitur Meditasi

  1. Lakukan Eksfoliasi Bibir Secara Rutin

Sel kulit mati bisa membuat lipstik tampak tidak rata dan cepat luntur. Lakukan eksfoliasi ringan 1–2 kali seminggu menggunakan lip scrub atau bahan alami seperti madu dan gula. Ini akan membantu lipstik menempel lebih halus dan tahan lama.

  1. Pilih Lipstik yang Mengandung Pelembap

Hindari lipstik yang membuat bibir makin kering. Pilih produk yang tidak hanya mempercantik tampilan tapi juga merawat. Salah satu rekomendasinya,  Purbasari Serum Infused Lipstick, yang dilengkapi kandungan serum pelembap, transferproof, dan tahan lama, cocok untuk kamu yang aktif seharian.***


Tags

Terkini