4 Tradisi Unik Ramadan di Negara Minoritas Islam

- 17 April 2022, 22:32 WIB
4 tradisi unik Ramadan di negara minoritas Islam. Di negara berpenduduk Islam minoritas tetap memiliki kebiasaan unik menyambut datangnya bulan suci. (Foto ilustrasi: Pixabay/AhmadArdity)
4 tradisi unik Ramadan di negara minoritas Islam. Di negara berpenduduk Islam minoritas tetap memiliki kebiasaan unik menyambut datangnya bulan suci. (Foto ilustrasi: Pixabay/AhmadArdity) /

KARANGANYARNEWS - 4 Tradisi Unik Ramadan di Negara Minoritas Islam. Setiap negara di dunia memiliki tradisi Ramadan berbeda-beda. Bahkan, di negara dengan penduduk Islam minoritas sekali pun mereka tetap memiliki kebiasaan unik saat menjalani atau menyambut datangnya bulan suci.

Berikut beberapa tradisi Ramadan di berbagai dunia, dikutip dari Portal Berita Resmi Polri, TribrataNews, Minggu, 17 April 2022.

  1. Tradisi Ramadan di India

Selama Ramadan, warga di India akan berjalan-jalan di kota pada pagi hari meneriakkan nama Allah dan nabi untuk membangunkan umat Islam yang akan sahur.

Baca Juga: Mengenal Jajanan Khas Kesultanan Palembang yang Melegenda

Mereka mulai berkeliling sejak pukul 02.30 pagi waktu setempat dengan membawa tongkat untuk mengetuk pintu dan dinding rumah warga.

Tradisi ini sudah diturunkan dari generasi ke generasi. Kendati kini jumlahnya berkurang, namun kegiatan tersebut masih banyak dilakukan masyarakat Islam di kota Old Delhi.

2.Tradisi di Roma, Italia

Warga muslim di Roma berasal dari kekaisaran Ottoman, biasa mengumumkan awal dan akhir puasa dengan menyanyikan lagu-lagu tradisional.

Setiap hari selama Ramadan, mereka akan berbaris di jalan-jalan dan memainkan lodra, drum buatan rumah dilapisi kulit domba atau kambing.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: TribrataNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x