Film Dokumenter Selena Gomez: My Mind & Me Rilis, Ungkap Masa Kelam Sang Artis

- 7 November 2022, 21:54 WIB
Film dokumenter Selena Gomez bertajuk Selena Gomez: My Mind & Me rilis di platform streaming Apple TV+. Film ini bercerita tentang kisah hidup sang artis. (Foto: Instagram/@selenagomez)
Film dokumenter Selena Gomez bertajuk Selena Gomez: My Mind & Me rilis di platform streaming Apple TV+. Film ini bercerita tentang kisah hidup sang artis. (Foto: Instagram/@selenagomez) /

 

KARANGANYARNEWS - Film dokumenter Selena Gomez bertajuk Selena Gomez: My Mind & Me rilis di platform streaming Apple TV+.

Film dokumenter ini jelas dinantikan Selenator (sebutan penggemar Selena Gomez), mengingat penyanyi cantik itu sekian lama memerangi penyakit lupus dan diduga juga didiagnosa penyakit mental serta bipolar

Film ini menjadi salah satu cara Selena Gomez bercerita tentang kisah hidupnya.

Satu hari sebelum perilisan film dokumenter, Kamis, 3 November 2022, wanita 30 tahun itu merilis lagu ‘My Mind & Me’ yang juga menjadi original soundtrack (OST).

Baca Juga: Girimanik Mountain Camp, Wisata Glamping dengan Pesona Keindahan Alam Wonogiri

Seperti judulnya, My Mind & Me mengisahkan bagaimana Selena Gomez berdamai dengan pikirannya sendiri.

Menurutnya setiap masalah yang timbul akan tertanam dalam benaknya, bipolar disorder membuat semuanya menjadi lebih buruk.

Penyakit lupusnya juga mengakibatkan pelantun lagu Who Says itu melakukan operasi donor ginjal pada 2017 silam.

Merangkum berbagai sumber, Selena Gomez telah lama berkarier di industri hiburan, bahkan namanya sudah dikenal sebagai artis cilik dalam acara anak anak Barney & Friends. Setelah acara ini, nama Selena Gomez melejit.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x