KARANGANYARNEWS - Pilkada Sukoharjo, Gerindra Siap Koalisi dengan PDIP. Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Sukoharjo menyatakan siap berkoalisi dengan partai manapun dalam rangka menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) 27 November 2024.
Ketua Bapilu DPC Gerindra Sukoharjo, Bambang Riyanto mengungkap kesiapan berkoalisi dengan partai lain, tak terkecuali Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
"Politik itu dinamis, semua bisa saja terjadi, termasuk kemungkinan berkoalisi dengan PDI Perjuangan," kata dia, saat menghadiri acara halal bi halal dan silaturahmi relawan Partai Gerindra di Desa Cangkok, Mojolaban, Jumat, 19 April 2024.
Di lain pihak, Ketua DPC Gerindra Sukoharjo, Titik Suprapti mengutarakan, berdasarkan perolehan suara dalam pemilihan legislatif lalu, Partai Gerindra akan turut andil dalam pilkada tahun ini.
"Sebagai partai pemenang kedua di Sukoharjo tentu kami akan memanfaatkan momen tersebut. Kami memiliki banyak kader potensial yang siap maju dalam pilkada," jelasnya.
Sementara itu, menanggapi munculnya dorongan untuk maju dalam pilkada, salah satu kader Partai Gerindra, Sapto Eko Purnomo mengaku menyerahkan sepenuhnya kepada keputusan partai.
"Kami mengalir saja, soal siapa yang dicalonkan sepenuhnya kami serahkan pada mekanisme partai," ucapnya. ***
Berita Pilihan
Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News dan saluran WhatsApp Channel