Taman Sari Jogja, Eksotika Peninggalan Sejarah Sultan Hamengku Buwono I

- 8 Maret 2023, 18:05 WIB
Taman Sari Jogja, eksotika peninggalan sejarah Pangeran Mangkubumi atau Sultan Hamengku Buwono I, pendiri Keraton Yogyakarta. (Foto: Tria Oktafiana)
Taman Sari Jogja, eksotika peninggalan sejarah Pangeran Mangkubumi atau Sultan Hamengku Buwono I, pendiri Keraton Yogyakarta. (Foto: Tria Oktafiana) /

KARANGANYARNEWS – Taman Sari Jogja, Eksotika Peninggalan Sejarah Sultan Hamengku Buwono I. Yogyakarta memiliki banyak bangunan peninggalan sejarah, salah satunya Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat. Istana resmi Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat ini berada di pusat Daerah Istimewa Yogyakarta.

Ngomongin soal destinasi wisata, wisatawan di Kota Gudeg biasanya berkunjung ke keraton untuk menikmati istana kerajaan di masa lalu.

Perlu diketahui, kompleks Keraton Ngayogyakarta ternyata tidak hanya istana saja, lho. Selain alun-alun dan Masjid Agung, ternyata ada satu ikon yang tak kalah menarik, yakni Taman Sari.

Saat berkunjung ke Taman Sari, objek yang tak boleh kamu lewatkan tentu saja adalah kolam air.

Baca Juga: Ada 4 Kali Tahun Ini, Berikut Tanggal Gerhana Matahari dan Bulan di Sepanjang 2023

Kolam air ini konon memiliki sejarah berkaitan dengan Pangeran Mangkubumi atau Sultan Hamengku Buwono I, pendiri Keraton Yogyakarta.

Menurut sebuah sumber, kompleks Taman Sari dibangun Sultan Hamengku Buwono I sebagai tanda penghargaan atas jasa permaisuri.

Pasalnya, sang permaisuri telah banyak turut menderita ketika Hamengku Buwono I melakukan peperangan Giyanti.

Di sini, kamu akan menjumpai tempat semacam menara yang digunakan untuk melihat dan mengamati istri-istrinya saat sedang mandi.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x