Pasar Klithikan Pakuncen Yogyakarta, Surga Pencari dan Kolektor Barang Jadul

- 10 Maret 2023, 15:42 WIB
Pasar klithikan Pakuncen, Yogyakarta, surga belanja barang-barang jadul. Berada di Jl. HOS Cokroaminoto No. 34 Pakuncen, Wirobrajan
Pasar klithikan Pakuncen, Yogyakarta, surga belanja barang-barang jadul. Berada di Jl. HOS Cokroaminoto No. 34 Pakuncen, Wirobrajan /Arief Winarko/ KaranganyarNews/

KARANGANYARNEWS - Cuaca terik matahari siang mulai menyengat, puluhan kios mulai dibuka, pedagang menata barang pada etalase dan keranjang. Suara klitak klitik pedagang menata barangnya terdengar di setiap kios dan lorong,  tempat mereka berjualan barang-barang.

Pengunjung pun mulai berduyun-duyun datang untuk berburu memilih dan memilah barang yang  akan di cari. Tepat sekali bagi anda yang menyukai barang jadul atau antik dan barang-barang baru, datanglah ke pasar klithikan Pakuncen Kota Yogyakarta.

Tempat ini menjadi surga belanja barang-barang jadul atau lawasan. Pasar klithikan Pakuncen berada di Jl. HOS Cokroaminoto No. 34 Pakuncen, Wirobrajan, Yogyakarta merupakan pusat  klithikan terbesar di Kota Yogykarta.

Baca Juga: Taman Sari Jogja, Eksotika Peninggalan Sejarah Sultan Hamengku Buwono I

Bagi kolektor barang-barang antik, di sinilah tempat berburu. Uang kuno, kamera, onderdil motor lawasan dan terbaru pun bisa dicari, pilah dan ditawarkan harganya oleh pedagang, dan anda dapat membawa pulang koleksi barang langka tersebut.

Barang yang ditawarkan pun memiliki harga yang beragam, ini semua bisa dilakukan dengan mengecek terlebih dahulu di toko atau pusat perbelanjaan, sehingga kita bisa menawar harga sesuai dengan isi kantong.

Pasar klithikan Pakuncen, buka sejak pukul 10.00 pagi hingga malam hari. Terdapat dua lantai, di lantai dasar dari depan hingga belakang terdapat ratusan kios tertata sesuai dengan jenis barang yang dijual.

Baca Juga: Eksoktik, Rekomended dan Wajib dicoba: Inilah Sensasinya Menginap di 5 Balkondes Sekitar Candi Borobudur

Mulai dari barang jadul atau lawasan hingga barang baru seperti, barang hobi,  uang kuno, kamera, keris, orderdil  kendaraan roda dua maupun roda empat, kebutuhan rumah tangga, sepatu, jam tanggan dan fashion.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x