Cara Mengetahui Sandi WiFi yang Pernah Tersimpan di Ponselmu dengan Mudah

- 16 Juni 2024, 16:45 WIB
Cara Mengetahui Sandi WiFi yang Pernah Tersimpan di Ponselmu dengan Mudah
Cara Mengetahui Sandi WiFi yang Pernah Tersimpan di Ponselmu dengan Mudah /

KARANGANYARNEWS - Temukan cara mudah untuk mengetahui semua sandi WiFi yang pernah tersimpan di ponselmu. Jangan sampai lupa lagi password WiFi yang sering dipakai di rumah, kantor, atau tempat lain.

Pernah nggak sih kalian lupa password WiFi yang sering kalian gunakan di rumah, kantor, atau tempat lain? Hal itu pasti sering terjadi, apalagi jika kalian sering berpindah-pindah ke berbagai lokasi.

Namun, tenang saja, kali ini kita akan membahas berbagi trik singkat untuk mengetahui seluruh sandi WiFi yang pernah terhubung ke ponsel kalian menurut YouTube Syam Kapuk.

Cara Mengetahui Sandi WiFi yang Pernah Tersimpan di Ponselmu dengan Mudah

Pertama-tama, kalian hanya perlu mengikuti langkah-langkah sederhana ini. Pertama, scrolllah ke bagian bawah pengaturan WiFi di ponsel. Kemudian, pada pintasan WiFi, tekan dan tahan saja. Selanjutnya, klik titik tiga yang ada di bagian atas, lalu pilih "Pengaturan Lainnya".

Baca Juga: Cara Ganti Password WiFi di HP Lewat Web dengan Mudah dan Cepat

Nah, di sini kalian akan menemukan seluruh koneksi WiFi yang pernah terhubung ke ponsel kalian, lengkap dengan password-nya. Contohnya, misalnya kalian melihat salah satu koneksi WiFi yang pernah terhubung.

Untuk melihat password-nya, kalian bisa memilih opsi "Bagikan", lalu masukkan sidik jari atau pola pembuka kunci ponsel.

Mudah sekali, bukan? Dengan trik ini, kalian tidak perlu lagi pusing-pusing mencari catatan atau bertanya ke orang lain jika lupa password WiFi yang sering dipakai. Semuanya bisa kalian temukan dengan mudah di dalam pengaturan ponsel.

Halaman:

Editor: Mupus Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah