Lagu Menghapus Jejakmu Ditulis Ariel untuk BCL, Tapi Ditolak. Kenapa?

- 23 Januari 2022, 16:29 WIB
Lagu Menghapus Jejakmu.
Lagu Menghapus Jejakmu. /Tangkapan layar YouTube

“Saya nggak berani nanggung risiko. Feeling saya, lagu itu bakal ngehits dan meledak di pasaran. Saya akan terbebani dengan pertanyaan, ‘kok kamu bisa bikin lagu hebat ya?’ Itu masalahnya.” Ujar BCL.

Ariel lantas menceritakan asal mula lagu tersebut.  Saat menyelesaikan album 'Hari yang Cerah' Peterpan ada satu lagusudah setengah jadi, tapi  tidak masuk genre.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Lengkap Video Klip Noah Menghapus Jejakmu Terbaru

Lagu itu akhirnya disingkirkan dari album. Ariel kemudian menyelesaikan lagu sekaligus liriknya. Lagu yang kemduian diberi judul Menghapus Jejkamu itu diberikan ke BCL.

Karena ditolak BCL, dan Peterpan harus menutup kekurangan satu lagu, akhirnya lagu Menghapus Jejakmu masuk dalam album Hari Yang Cerah.

Dirilis pada Mei 2007 melalui Musica Studio's, album ini berisi singel Menghapus Jejakmu, Di Balik Awan, Hari Yang Cerah Untuk Jiwa Yang Sepi, Sally Sendiri, dan Cobalah Mengerti.

Baca Juga: Lirik dan Kunci Gitar Lagu Menghapus Jejakmu Versi BCL dan Ariel Noah

Album ini merupakan album Peterpan setelah vakum selama satu setengah tahun pasca keluarnya Andika dan Indra dari Peterpan.

Pada tahun itu, lagu Menghapus Jejakmu membawa nama Peterpan kembali melejit. Disusul singel-singel lainnya.***

 

Halaman:

Editor: Ken Maesa Pamenang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah