Jadwal Sholat Masjid Agung dr. Wahidin Sudirohusodo, Sleman, Dilengkapi Doa Memohon Kebahagiaan

- 3 Maret 2023, 11:16 WIB
Berikut jadwal sholat Masjid Agung dr. Wahidin Sudirohusodo, Kabupaten Sleman, dilengkapi doa memohon kebahagiaan
Berikut jadwal sholat Masjid Agung dr. Wahidin Sudirohusodo, Kabupaten Sleman, dilengkapi doa memohon kebahagiaan /Menara Masjid Agung Sleman/ masjidagung.slemankab.go.id/

KARANGANYARNEWS - Menjalankan ibadah sholat 5 waktu dengan tepat merupakan kewajiban bagi semua umat Islam. Untuk menjalankan ibadah sholat dari Shubuh, Dhuhur, Ashar,Magrib dan Isya di perlukan waktu yang tepat sesuai daerah masing-masing.

Di Kabupaten Sleman memiliki Masjid Agung bernama dr. Wahidin Sudirohusodo, dengan menara tinggi yang dapat melihat langsung panorama gunung Merapi. 

Masjid Agung dr. Wahidin Sudirohusodo, merupakan masjid bersejarah pertama kali dibangun pada tanggal 20 Mei 1986 yang terletak di kompleks perkantoran Pemkab Sleman di  Beran, Tridadi, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Baca Juga: Jadwal Sholat Kabupaten Kulonprogo, DIY, Dilengkapi Doa Terlepas Jeratan Hutang

Masjid ini juga di kenal sebagai masjid ramah anak, sebagai ruang publik dan beribadah (mahdhah dan ghoiru mahdhah), dapat menjadi salah satu alternatif dikembangkan menjadi tempat anak-anak berkumpul.

Selain kegiatan peribadatan juga teruntuk melakukan kegiatan positif,  inovatif, kreatif dan rekreatif yang aman dan nyaman dengan dampingan serta dukungan orang tua maupun lingkungannya.

Melaksanakan sholat wajib di masjid agung ini selalu tepat waktu sesuai jadwal masuknya sholat, diimami berbagai kalangan. Selain shalat fardhu juga dilaksanakan sholat Jumat, dan kegiatan islami lainnya. Seperti tauziah setelah sholat dhuhur, pengajian Minggu pagi, dan aktifitas sosial.

Baca Juga: Jadwal Sholat Kabupaten Gunungkidul, DIY, Dilengkapi Doa Terlepas Jeratan Hutang

Berikut jadwal sholat yang dilansir oleh KaranganyarNews.com dari jadwalsholat.org untuk wilayah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY):

  1. Imsyak: 03:39
  2. Subuh: 03:49
  3. Terbit: 05:09
  4. Dhuha: 05:33
  5. Zuhur: 11:23
  6. Ashr: 14:41
  7. Maghrib: 17:36
  8. Isya: 18:49

Baca Juga: Jadwal Sholat Kabupaten Bantul, DIY, Dilengkapi Doa Terlepas Jeratan Hutang

Setelah melaksanakan sholat fardhu disyaratkan untuk  berdoa terlebih dahulu memohon ampunan, bertafakur, keselamatan dan kebahagiaan dunia akhirat  kekepada Allah SWT.

Doa menjadi sangat penting, agar tidak salah dalam menentukan tujuan dalam mencari kebahagiaan di dunia dan akhirat, dalam Islam definisi bahagia adalah jauh lebih luas. Dalam hadis riwayat Bukhari dan Muslim,  disebutkan:

“Yang namanya kaya (ghina') bukanlah dengan banyaknya harta (atau banyaknya kemewahan dunia). Namun yang namanya ghina’ adalah hati yang selalu merasa cukup”.

Baca Juga: Jadwal Sholat Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah, Dilengkapi Doa Terlepas Jeratan Hutang

Maka, sesungguhnya letak kebahagiaan adalah di dalam hati. Mungkin tidak terlihat secara kasat mata, namun bisa kita rasakan. Semua yang kita lakukan dengan meminta kepada Allah SWT, pemilik alam semesta ini.

Berikut doa memohon kebahagiaan di dunia dan akhirat, sebagaimana   yang termaktub dalam al-Quran surat Al-Baqarah 201:

رَبَّنَآ اٰتِنَا فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَّفِى الْاٰخِرَةِ حَسَنَةً وَّقِنَا عَذَابَ النَّارِ

"Rabbanaa aatinaa fiddunyaa hasanah wa fil-aakhirati hasanah wa qina ‘adzaabannaar)

Artinya:  

“Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan lindungilah kami dari azab neraka.”

Baca Juga: Jadwal Sholat Kabupaten Sragen, Provinsi Jawa Tengah, Dilengkapi Doa Terlepas Jeratan Hutang

Doa kebahagiaan dunia akhirat, sering juga disebut sebagai doa sapu jagad atau doa kebaikan dunia akhirat. Karena sifat doa ini adalah memohon kebaikan pada  kehidupan saat ini dan kehidupan selanjutnya.

Dengan bersungguh-sungguh dalam berdoa, sejatinya adalah cerminan dari permintaan terhadap sesuatu yang diharapkan dapat mendatangkan kebahagiaan bagi jiwa.

يَرْفَعِ اللَّهُ الَّذِينَ آمَنُوا مِنكُمْ وَالَّذِينَ أُوتُوا الْعِلْمَ دَرَجَاتٍ وَاللَّهُ بِمَا تَعْمَلُونَ خَبِيرٌ

“Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.“ (Al Mujadilah : 11).

مَنْ اَرَادَ الدُّنْيَا فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ وَمَنْ اَرَادَ اْلاَخِرَةَ فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ وَمَنْ اَرَادَهُمَا فَعَلَيْهِ بِالْعِلْمِ

Baca Juga: Jadwal Sholat Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah, Dilengkapi Doa Terlepas Jeratan Hutang

Barangsiapa yang ingin sukses di dunia maka hendaklah dengan ilmu, barangsiapa yang ingin sukses di akhirat maka hendaklah dengan ilmu, dan barangsiapa yang ingin sukses pada keduanya (dunia dan akhirat) maka hendaklah dengan ilmu (pula)” –Imam Syafi’i

Allah SWT menjamin akan meninggikan derajat  orang-orang berilmu dan memudahkan segala urusan dunia dan akhiratnya, dapat disimpulkan kunci meraih kebahagiaan di dunia dan di akhirat dapat diperoleh dengan belajar. ***

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x