Renungan Harian Kristen - Pertobatan Membuat Tuhan Mengabulkan Doa

- 9 Februari 2023, 18:05 WIB
Renungan Harian Kristen
Renungan Harian Kristen /Pixabay/PublicDomainPictures/PublicDomainPictures

KARANGANYARNEWS - Setiap hari, Renungan Harian Kristen hadir untuk memberikan kelegaan untuk jiwa-jiwa yang haus dan lapar Firman Tuhan.

Saat hati terasa berat, serahkan bebanmu pada Tuhan, dengan membaca Renungan Harian Kristen, yang bisa membantumu melepaskan masalah yang berat.

Selamat membaca artikel-artikel dalam Renungan Harian Kristen, semoga iman kita semakin bertumbuh di dalam Tuhan.

2 Tawarikh 7:14 dan umat-Ku, yang atasnya nama-Ku disebut, merendahkan diri, berdoa dan mencari wajah-Ku, lalu berbalik dari jalan-jalannya yang jahat, maka Aku akan mendengar dari sorga dan mengampuni dosa mereka, serta memulihkan negeri mereka.

Seorang bapak bernama Yudi, dari hasil cek kesehatan dinyatakan menderita diabetes, sehingga dokter meminta Pak Yudi berpantang makanan dan minuman mengandung banyak gula, tinggi kalori dan beberapa jenis makanan lain.

Pak Yudi sangat suka mencicipi berbagai kuliner, seringkali membandel dan melanggar pantangan dokter, sehingga penyakit diabetes Pak Yudi semakin bertambah parah.

Gula darahnya melonjak tinggi dan menimbulkan berbagai komplikasi penyakit serius.

Ya, dosa memang seperti makanan lezat, menggoda dan sulit untuk ditolak, akibatnya membuat renggang hubungan kita dengan Tuhan.

Karena dosa tanpa pertobatan membuat Tuhan tidak mendengar ataupun mengabulkan doa-doa kita.

Bila saat ini ada doa-doa kita belum dijawab Tuhan, coba koreksi diri, masih adakah dosa yang menjadi penghalang dengan Tuhan?

Marilah mengakui dosa-dosa dan bertobat meninggalkan dosa, percayalah Tuhan pasti mengampuni, memulihkan kehidupan, bahkan membuka jalan agar mengalami breakout luar biasa. Tuhan Yesus memberkati.

Sumber :
www.gbika.org

Renungan Harian Kristen ini menyadarkan bahwa dosa, membuat Tuhan tidak mendengarkan doa kita karena Tuhan mendengarkan dan mengabulkan doa apabila ada pertobatan.

Editor: Abednego Afriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah