Jokowi Perpanjang PPKM Level 4 Hingga 2 Agustus

- 25 Juli 2021, 21:35 WIB
Presiden Joko Widodo saat menyampaikan keterangan resmi pemerintah terkait perpanjangan PPKM Level 4, Minggu malam, 25 Juli 2021.
Presiden Joko Widodo saat menyampaikan keterangan resmi pemerintah terkait perpanjangan PPKM Level 4, Minggu malam, 25 Juli 2021. /NInding Permana/Youtube Sekretariat Presiden

Untuk level 3, daerah mencatatkan kasus virus corona 50 hingga 150 per 100.000 penduduk per minggu. Lalu, perawatan pasien di rumah sakit mencapai 10-30 per 100.000 penduduk per minggu, dan kasus kematian berkisar 2-5 per 100.000 penduduk per minggu.

Sementara itu hingga Minggu ini, kasus Covid-19 di Indonesia sudah mencapai 3.166.505 orang sejak awal pandemi berlangsung di 2020.

Adapun, angka kematian akibat Covid-19 kini berjumlah 83.279 orang setelah terjadi penambahan 1.266 pasien yang meninggal setelah terinfeksi virus corona.

Selama PPKM Darurat dan PPKM Level 4 berlangsung, kasus Covid-19 di Indonesia justru memperlihatkan kenaikan tajam. Kasus malah terlihat turun seiring pemerintah mengurangi jumlah testing.

Sejak 3 Juli 2021 hingga saat ini, ada penambahan 909.654 kasus baru Covid-19. Ada pun, angka kematian Covid-19 sejak 3 Juli 2021 hingga saat ini bertambah 23.252 pasien Covid-19.

Halaman:

Editor: Langgeng Widodo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x