Kian Anjlok Harganya, Ganjar Serukan ASN Borong Cabai Petani

- 26 Agustus 2021, 21:47 WIB
Cabai, komuditas pertanian yang kini harganya anjlok
Cabai, komuditas pertanian yang kini harganya anjlok /Kustawa Esye/

KARANGANYARNEWS – Anjloknya harga cabai dapat perhatian serius Gubernur Jateng, untuk membantu petani Ganjar perintahkan seluruh ASN memborong komoditas pertanian yang kini harganya hanya Rp 7000 perkilo tersebut.

Demikian disampaikan Ganjar saat menjadi pembicara zoom literasi keuangan Ibu Berbagi Bijak untuk UMKM, diselenggarakan PT Visa Worldwide Indonesia, Kamis 26 Agustus 2021.

"Hari ini kita semua harus membantu petani, karena harga cabai sedang anjlok. Saya minta seluruh Aparat Sipil Negara (ASN) ramai-rama membeli cabai dari petani,” katanya.

Baca Juga: Turunkan Covid-19 Lebih Signifikan, Polda Jateng Lakukan Penyekatan Lagi

Aksi mengerahkan ASN membeli produk pertanian saat harga anjlok, lanjut Ganjar sudah sering dilakukan di Jawa Tengah. ASN di Jateng, sudah terbiasa dengan hal itu.

Meski begitu, Ganjar mengatakan harus ada tindakan jangka panjang agar kejadian serupa tak berlarut. Ia meminta semua pihak termasuk Bank Indonesia membantu.

"Di sini saya lihat ada dari BI, saya harap BI juga bisa membantu mengatasi persoalan ini. Sebab bicara soal komoditas pertanian, banyak makelarnya yang mengambil untung terlalu banyak, ini yang harus diatasi," ucapnya.

Baca Juga: PeduliLindungi Klaim Jaga Keamanan Masyarakat Beraktivitas di Luar Rumah

Selain petani, Ganjar juga mengatakan telah menyiapkan berbagai program untuk membantu berbagai pihak yang terdampak pandemi. Diantaranya pelaku UMKM, industri kecil maupun besar hingga penanganan untuk anak yatim.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x