Google Doodle Hari Ini Tampilkan Sariamin Ismail, Novelis yang Aktif Suarakan Wanita

- 31 Juli 2021, 15:16 WIB
Google Doodle Hari Ini menampilkan Sariamin Ismail, novelis yang aktif menyuarakan wanita
Google Doodle Hari Ini menampilkan Sariamin Ismail, novelis yang aktif menyuarakan wanita /

KARANGANYARNEWS - Ada yang beda pada tampilan halaman muka mesin pencarian Google hari ini, Sabtu, 31 Juli 2021. Google memajang gambar Sariamin Ismail, seorang novelis wanita pertama di Indonesia.

Ilustrasi Google Doodle hari ini merupakan karya seniman populer Indonesia, Ayang Cempaka.

Google sengaja menempatkan Sariamin Ismail di halaman awal sebagai bentuk perayaan ulang tahun sang novelis ke-112.

Pada 31 Juli 1909 silam, Sariamin Ismail lahir di Talu, Sumatra Barat, Hindia Belanda kala itu atau sekarang Indonesia.

Baca Juga: 8 Jodoh Pinasti ‘Andien’ Amanda Manopo, Andakah Salah Satunya

Ia mulai menggeluti dunia tulis-menulis, khususnya puisi pada usia sepuluh tahun.

Enam tahun berikutnya atau dalam usia 16 tahun, tulisannya diterbitkan beberapa surat kabar lokal.

Seusai menamatkan pendidikan di bangku SMA, Sariamin Ismail mengajar sebagai guru.

Ia bekerja di banyak daerah di wilayah Nusantara sembari terus menulis selama beberapa dekade berikutnya.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Google


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x