7 Rekomendasi Smartphone Samsung Terbaik dengan Harga Terjangkau di Bawah 3 Juta Rupiah

- 13 Juni 2024, 11:35 WIB
7 Rekomendasi Smartphone Samsung Terbaik dengan Harga Terjangkau di Bawah 3 Juta Rupiah
7 Rekomendasi Smartphone Samsung Terbaik dengan Harga Terjangkau di Bawah 3 Juta Rupiah /Samsung

KARANGANYARNEWS - Temukan 7 rekomendasi smartphone Samsung terbaik di bawah 3 juta rupiah dengan spesifikasi mumpuni. Temukan smartphone dengan perangkat berkualitas tinggi namun dengan harga yang tetap terjangkau. Simak ulasannya berikut ini!

Siapa yang tak kenal dengan Samsung, salah satu merek smartphone ternama di dunia? Brand asal Korea Selatan ini memang sudah lama dikenal akan kualitas produknya yang tangguh dan fitur-fitur menarik.

Nah, untuk kamu yang sedang mencari smartphone Samsung dengan harga terjangkau, ini dia 7 rekomendasi terbaik di bawah 3 juta rupiah yang dilansir dari YouTube DenzhoPro.

7 Rekomendasi Smartphone Samsung Terbaik dengan Harga Terjangkau di Bawah 3 Juta Rupiah

1.Samsung Galaxy A05s

Pertama ada Samsung Galaxy A05s, smartphone dengan chipset Snapdragon 680 yang dibanderol hanya 1,9 jutaan.

Baca Juga: Samsung A15 5G 2024: Harga dan Spesifikasi Terbaru Tahun ini

Meski harganya terjangkau, spesifikasinya cukup mumpuni lho. Layarnya menggunakan panel PLS TFT LCD berukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.

Kameranya juga cukup lengkap, terdiri dari kamera utama 50MP, kamera makro 2MP, dan kamera depth 2MP.

Untuk baterai, Samsung Galaxy A05s dibekali dengan kapasitas 5.000mAh yang sudah mendukung fast charging 15W.

2.Samsung Galaxy A14 5G

Selanjutnya ada Samsung Galaxy A14 5G, yang dibanderol 2,4 jutaan. Smartphone ini mengusung chipset MediaTek Dimensity 700 yang mendukung konektivitas 5G.

Layarnya menggunakan panel PLS LCD berukuran 6,6 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.

Baca Juga: Ikuti Trend Gaya Masa Kini! Cara Ganti Tema di HP Samsung dengan Mudah dan Cepat

Kameranya pun cukup lengkap, terdiri dari kamera utama 50MP, kamera depth 2MP, dan kamera makro 2MP. Baterai berkapasitas 5.000mAh dengan support fast charging 15W.

3.Samsung Galaxy M14 5G

Berikutnya ada Samsung Galaxy M14 5G, yang saat ini dijual dengan harga 2,4 jutaan. Smartphone ini ditenagai oleh chipset Exynos 1330 yang juga sudah mendukung 5G.

Layarnya menggunakan panel PLS LCD berukuran 6,6 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.

Kameranya terdiri dari kamera utama 50MP, kamera depth 2MP, dan kamera makro 2MP. Untuk baterai, Samsung Galaxy M14 5G dibekali dengan kapasitas jumbo 6.000mAh dengan support fast charging 25W.

4.Samsung Galaxy A15 4G

Selanjutnya ada Samsung Galaxy A15 4G yang saat ini dibanderol 2,6 jutaan. Smartphone ini ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G99 dengan konfigurasi RAM 8GB dan storage 128GB.

Baca Juga: Mengapa Bos Samsung Tak Pakai Samsung Galaxy S24 Ultra? Rumor di Balik Ponsel Pilihan TM Roh dan Rick Osterloh

Layarnya menggunakan panel Super AMOLED berukuran 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ dan kecerahan maksimal 800 nits.

Kameranya terdiri dari kamera utama 50MP, kamera ultrawide 5MP, dan kamera makro 2MP. Baterai berkapasitas 5.000mAh dengan support fast charging 25W.

5.Samsung Galaxy A23

Masih ada Samsung Galaxy A23 yang saat ini dijual 2,4 jutaan. Smartphone ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 680 dengan RAM 6GB dan storage 128GB.

Layarnya menggunakan panel PLS LCD berukuran 6,6 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.

Kameranya terdiri dari kamera utama 50MP, kamera ultrawide 5MP, kamera depth 2MP, dan kamera macro 2MP. Baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan support fast charging 25W.

Baca Juga: Pangsa Pasar Ponsel Indonesia Q1 2024: Oppo Geser Samsung, Siapa yang Mendominasi?

6.Samsung Galaxy A24

Samsung Galaxy A24 juga masuk dalam daftar rekomendasi kami, yang saat ini dibanderol 2,9 jutaan.

Smartphone ini ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G99 dengan RAM 8GB dan storage 128GB.

Layarnya menggunakan panel AMOLED berukuran 6,5 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.

Kameranya terdiri dari kamera utama 50MP, kamera ultrawide 5MP, dan kamera macro 2MP. Baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan support fast charging 25W.

7.Samsung Galaxy A32

Terakhir ada Samsung Galaxy A32 yang saat ini dijual 3,3 jutaan. Smartphone ini ditenagai oleh chipset Helio G80 dengan RAM 6GB dan storage 128GB.

Baca Juga: Perbandingan Samsung Galaxy A54 dan Galaxy A55, Harga Beda Tipis, Pilih Mana?

Layarnya menggunakan panel Super AMOLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.

Kameranya terdiri dari kamera utama 64MP, kamera ultrawide 8MP, dan kamera depth 5MP. Baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan support fast charging 15W.

Nah, itulah 7 rekomendasi smartphone Samsung terbaik di bawah 3 juta rupiah yang bisa kamu pertimbangkan.

Semua model yang kami rekomendasikan memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni dengan fitur-fitur menarik, mulai dari layar berkualitas, kamera lengkap, baterai tahan lama, serta harga yang terjangkau. Jadi tunggu apa lagi? Segera dapatkan smartphone Samsung idamanmu!***

Editor: Mupus Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah