Primbon Jawa, Inilah Aura Pemikat dan Penjerat Hati Minggu Pon

- 2 Januari 2022, 06:00 WIB
Hitungan rumus logika matematik primbon Jawa, terkait karakteristik dasar  teruntuk neptu woton Minggu Pon
Hitungan rumus logika matematik primbon Jawa, terkait karakteristik dasar teruntuk neptu woton Minggu Pon /Kustawa Esye/

KARANGANYARNEWS – Hitungan primbon Jawa Minggu Pon? Kalian lahirnya Minggu Pon? Atau pasangan hidup tercinta, putra-putri tersayang. Boleh juga, orang-orang terkasih kalian.

Inilah karakteristik pemilik neptu weton kelahiran hari Minggu pasaran Pon. Berdasarkan rumus logika matematik primbon Jawa, neptu wetonnya Minggu Pon berjumlah (12). Didapat dari hasil penjumlahan lambang bilangan hari Minggu  (5), plus pasaran Pon nilainya (7).

Orang yang dilahirkan Minggu Pon, dinaungi aura spiritual ‘kala tinantang’ berkarakteristik pemberani, dan suka menolong. Karena keberaniannya itulah, sering menimbulkan salah persepsi orang lain, tak jarang memicu permusuhan.

Baca Juga: Keberuntungan Tahun 2022, Neptu Weton Paling Melimpah Ruah Rejekinya

Menurut primbon Jawa, kelahiran Minggu Pon juga dinaungi ‘bumi kapetak’ termasuk juga bertipe ‘gila kerja. Maksudnya, senantiasa giat tekun bekerja dan tidak pernah mau berpangku tangan.

“Tahan didera derita hidup. Senantiasa tabah, tak banyak berkeluh kesah jikalau ditempa kegagalan serta kekecewaan,” terang Ki Buyut Lawu,  motifator spiritual reliqius di lereng Gunung Lawu.

Aura spiritual positif  ‘aras kembang’ yang menaunginya, menurut penulis buku “Horoskop Jawa Milenial” tadi, menjadikan pemilik neptu weton berjumlah 12  dua belas ini dianugerahi cita rasa empati tinggi.

Baca Juga: Primbon Jawa, Inilah Kunci Keberhasilan Karir Profesi Sabtu Pahing

Penyandang ‘aras kembang’ hidupnya penuh auara spiritual daya tarik dari lawan jenisnya, selain itu pemilik neptu weton Minggu Pon juga penyayang serta selalu setia kepada pasangan hidupnya.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x