Tausiah Hari Ini; Tidak Boros Tapi Jangan Bakhil, Inilah Kiat Ala Rasulullah

- 31 Mei 2022, 20:45 WIB
Drs. H. Moch Isnaeni, M.Pd.
Drs. H. Moch Isnaeni, M.Pd. /dok pribadi/

Tausiah |.| Ustadz Moch Isnaeni

HEMAT, berarti tidak boros. Irit, berarti sangat hati-hati dalam mengeluarkan atau membelanjakan uang.

Dengan hidup hemat, seorang muslim menjadi bersahaja dalam menjalani kehidupan. Karena merasa cukup dengan kenikmatan yang dimiliki, pada gilirannya membentuk pribadi yang bersyukur dan tawadu.

“Sesungguhnya, pemboros-pemboros itu adalah saudara-saudara setan dan setan itu adalah sangat ingkar kepada Tuhannya.” (QS Al Israa [17]: 27)

Baca Juga: Tausiah Hari Ini; Catat, Inilah Risalah Keutamaan Ilmu dalam Syariat Islam

Pada sisi lain, Islam mengajarkan kepada pemeluknya jangan bakhil. Karena, orang yang bakhil menghalangi dirinya (terasa berat) untuk bersedekah, membuat dirinya menjadi tamak dan rakus.

Biasanya, orang yang boros akan menghabiskan uangnya untuk sesuatu yang tidak bermanfaat. Bahkan, sering kali ditujukan untuk maksud-maksud yang lain. Pamer diri, misalnya.

Nabi Muhammad SAW, suriteladan bagi manusia (umat Islam). Dalam menjalani hidupnya, beliau sangat sederhana. Pernah sahabat Umar Ibnu Khatab RA datang menemui Nabi SAW dan sangat sedih, melihat beliau tidur beralaskan tikar sehingga tanda guratan tikar berbekas di tubuh beliau.

Baca Juga: Wajib Dihindari; Inilah Penyebab Rezeki Mampet, Kendati Rajin Sholat

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x