Resep Terong Bakar Sambal Santan, Mudah, Murah dan Praktis Cara Memasaknya

- 24 April 2022, 14:11 WIB
resep terong bakar santan
resep terong bakar santan /instagram/

KARANGANYARNEWS - Nah, ini dia resep terong bakar sambal santan yang nikmat, gurih, dan mudah cara memasaknya. Resep ini dihadirkan khusus bagi Anda yang sedang berpuasa tapi tetap memiliki keterbatasan waktu.

Silakan gunakan resep terong bakar sambal santan ini, jika perlu disimpan baik-baik di hanphone Anda. Hal itu untuk mengantisipasi jika Anda memiliki waktu yang pendek untuk sahur.

Nah, ini dia resep terong bakar sambal santan yang tingkat kenikmatannya tak kalah dengan sate bakar dan kambing guling yang dikutip dari berbagai sumber :

Bahan 1 Terong Bakar

  • 2 buah terong ukuran sedang
  • 1/2 sendok teh garam
  • Bahan 2 Terong Bakar yang untuk Dihaluskan
  • 4 buah cabe merah direbus
  • 5 buah cabe rawit
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah bawang merah
  • 4 butir kemiri sudah digoreng
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 sendok teh terasi goreng
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 100 mililiter air
  • Bahan 3 Terong Bakar:
  • 250 mililiter santan kental
  • 10 gramam kemangi ambil daunnya saja

Cara Memasak Terong Bakar

  1. Belah tidak putus terong atau hingga pangkalnya saja. Kemudian tiap belahan taburi dengan garam.
  2. Panaskan multipan, kemudian bakar dan bolak balik hingga kedua sisinya matang.
  3. Panaskan santan dengan api kecil, biarkan sejenak.
  4. Masukkan bumbu ke chopper hingga halus.
  5. Masukkan bumbu ke dalam santan. Aduk-aduk hingga mengental dan matang, baru masukkan gula.
  6. Masukkan sebagian kemangi dan langsung diaduk agar kemangi tidak hitam.
  7. Letakkan terong dalam piring, kemudian siram dengan sambal santannya. Tambahkan sisa kemangi yang tidak dimasak.
  8. Terong bakar sambal santan siap dihidangkan.
  9. Nikmati terong bakar sambal santan beserta nasi hangat dan tambahkan juga kerupuk sebagai pelengkap.

Demikian tadi resep terong bakar sambal santan yang dijamin nikmat bukan kepalang. Untuk diketahui terlebih dahulu, 

Resep Terong Bakar Sambal Santan, Mudah, Murah dan Praktis Cara Memasaknya
KARANGANYARNEWS - Nah, ini dia resep terong bakar yang nikmat, gurih, dan mudah cara memasaknya. Resep ini dihadirkan khusus bagi Anda yang sedang berpuasa tapi tetap memiliki keterbatasan waktu.
Silakan gunakan resep terong bakar ini, jika perlu disimpan baik-baik di hanphone Anda. Hal itu untuk mengantisipasi jika Anda memiliki waktu yang pendek untuk sahur.
Nah, ini dia resep terong bakar yang tingkat kenikmatannya tak kalah dengan sate bakar dan kambing guling yang dikutip dari berbagai sumber :
Bahan 1 Terong Bakar:
2 buah terong ukuran sedang
1/2 sdt garam
Bahan 2 Terong Bakar yang untuk Dihaluskan
4 buah cabe merah direbus
5 buah cabe rawit
3 siung bawang putih
4 buah bawang merah
4 butir kemiri sudah digoreng
3 lembar daun jeruk
2 sdt terasi goreng
1 sdt garam
2 sdm gula pasir
100 ml air
Bahan 3 Terong Bakar:
250 ml santan kental
10 gr kemangi ambil daunnya saja
Cara Memasak Terong Bakar
1. Belah tidak putus terong atau hingga pangkalnya saja. Kemudian tiap belahan taburi dengan garam.
2. Panaskan multipan, kemudian bakar dan bolak balik hingga kedua sisinya matang.
3. Panaskan santan dengan api kecil, biarkan sejenak.
4. Masukkan bumbu ke chopper hingga halus.
5. Masukkan bumbu ke dalam santan. Aduk-aduk hingga mengental dan matang, baru masukkan gula.
6. Masukkan sebagian kemangi dan langsung diaduk agar kemangi tidak hitam.
7. Letakkan terong dalam piring, kemudian siram dengan sambal santannya. Tambahkan sisa kemangi yang tidak dimasak.
8. Terong bakar sambal santan siap dihidangkan.

Nikmati terong bakar sambal santan beserta nasi hangat dan tambahkan juga kerupuk sebagai pelengkap.

Terung atau terong adalah tumbuhan penghasil buah yang dijadikan sayur-sayuran. Asalnya adalah India dan Sri Lanka. Terung berkerabat dekat dengan kentang dan leunca, dan agak jauh dari tomat.

Terung ialah terna yang sering ditanam secara tahunan. Tanaman ini tumbuh hingga 40–150 cm (16-57 inci) tingginya. Daunnya besar, dengan lobus yang kasar. Ukurannya 10–20 cm (4-8 inci) panjangnya dan 5–10 cm (2-4 inci) lebarnya. Jenis-jenis setengah liar lebih besar dan tumbuh hingga setinggi 225 cm (7 kaki), dengan daun yang melebihi 30 cm (12 inci) dan 15 cm (6 inci) panjangnya.

Batangnya biasanya berduri. Warna bunganya antara putih hingga ungu, dengan mahkota yang memiliki lima lobus. Benang sarinya berwarna kuning. Buah tepung berisi, dengan diameter yang kurang dari 3 cm untuk yang liar, dan lebih besar lagi untuk jenis yang ditanam.

Cara menanam tanaman terung adalah disemai, setelah tumbuh 4 daun sejati kemudian ditanam (dijadikan bibit terlebih dahulu). Panen dimulai pada 70-80 hari setelah semai selanjutnya setiap 5 hari.

                                                                                                                                                                                                                                                                            Dari segi botani, buah yang dikelaskan sebagai beri memiliki banyak biji yang kecil dan lembut. Biji itu dapat dimakan tetapi rasanya pahit karena mengandung nikotin, sejenis alkaloid yang banyak dikandung tembakau.***

Editor: Abednago Afriadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah