Wali Kota Solo Punya SAPU KUWAT, Apa itu?

- 6 Juli 2021, 22:27 WIB
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka /Dokumentasi/Humas Pemkot Surakarta

KARANGANYARNEWS-Wali Kota Gibran Rakabuming Raka mempunyai SAPU KUWAT dan SILA KIA, kependekan dari Satu Paket Urusan Kependudukan Warga Terpenuhi dan Simpanan Pelajar Kartu Identitas Anak.

Menurut wali kota, inovasi SAPU KUWAT SILA KIA diluncurkan untuk meningkatkan cakupan akta kelahiran dan kemudahan dalam layanan. Agar inovasi itu berjalan dengan baik, maka didukung 19 Rumah Sakit/Klinik dan 54 Kelurahan serta didukung BNI 46 dan 74 Mitra Bisnis, OJK dan BPJS
Kesehatan.

"Inovasi ini adalah pengembangan dari Sistem Pencatatan Kelahiran Kartu Identitas Anak yang sudah berjalan sejak 2014," kata Gibran ketika memaparkan program itu dihadapan panelis Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2021 secara daring (zoom Metting) di ruang rapat wali kota, Selasa (6/7/2021).

Ikut mendampingi dalam paparan kompetisi inovasi adalah Sekretaris Daerah Kota Surakarta Ahyani, Kepala BNI 46 Cabang Surakarta Husni Imawan Junaidi, Kepala Disdukcapil Y. Pramono, dan Kabag Organisasi Setda Kota Surakarta, Mila Yuniarti.

Sementara itu menjawab pertanyaan para panelis, Kepala BNI 46 Cabang Surakarta Husni Imawan Junaidi dan Kepala Disdukcapil Y. Pramono silih berganti menjelaskan beberapa keunggulan dan pengembangan inovasi, dampak dan keberlanjutan inovasi dan keunggulan tabungan
Simpanan Pelajar Kartu Identitas Anak (SILA KIA).

"Mohon doanya smoga inovasi SAPU KUWAT SILA KIA bisa lolos 5 besar nasional, dari Solo untuk Indonesia," kata Pramono.

Editor: Langgeng Widodo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah