Kemendikbud Tujuk 11 Sekolah Penggerak di Sragen

- 5 September 2021, 12:45 WIB
Bupati Sragen Yuni Sukowati memapaparkan keseipan pelaksanaan sekolah penggerak kepada Ketua Komisi X DPR RI
Bupati Sragen Yuni Sukowati memapaparkan keseipan pelaksanaan sekolah penggerak kepada Ketua Komisi X DPR RI /Kustawa Esye/

KARANGANYARNEWS - 11 sekolah di Kabupaten Sragen dalam semester kedua ini ditunjuk sebagai Sekolah Penggerak oleh Kemendikbud. Jenjang pendidikan yang dijadikat pailot proyek ini meliputi sekoloah TK, SD dan SMP.

Sekolah Penggerak, merupakan salah satu program Merdeka Belajar dari Kemendikbud. Dimaksud memberikan keleluasaan kepada guru, untuk menggunakan kreativitas dalam melaksanakan pembelajaran di sekolahnya.

Demikian terungkap dalam acara kunjungan Komisi X DPR RI di Kabupaten Sragen, untuk memastikan kelancaran kesiapan sekolah penggerak yang segera dilaksanakan di kabupaten berikon Bumi Sukowati ini.

Baca Juga: Senin 06 September, Dipastikan Kabupaten Sragen Gelar PTM

"Bagaimana cara guru penggerak mengajar lebih kreatif, membuat anak-anak berpikiran merdeka dan tidak akan merasa bosan dengan cara belajar mengajar yang baru," terang Wakil Ketua Komisi, Agustina Wilujeng Pramestuti.

Didampingi Bupati Sragen Yuni Sukowati, kepada awak media Agustina juga menjelaskan, proses pembelajaran harus mengikuti perkembangan zaman. Dimana ilmu tidak hanya didapatkan dari buku dan kamus, tetapi juga bisa  memanfaatkan teknologi.

Dimaksud agar metode pembelajaran bisa up to date, baik materi maupun metode pembelajarannya. Sekarang eranya sudah canggih, pembelajaran dapat menggunakan handphone.

Baca Juga: Kabar Terkini dari Jokowi, Solo Raya Masuk Aglomerasi PPKM Level 3

“Misalkan untuk mengenali daun, tidak perlu membuka buku atau kamus. Cukup dengan kamera handphone, akan diketahui jenis dan nama latinnya," terang politisi dari PDIP tersebut.

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x