Kasus Omicron di Indonesia Menjadi 68 Orang, Ribuan WNI Setiap Hari Masih ke Luar Negeri

- 29 Desember 2021, 18:46 WIB
Dinkes Provinsi DKI Jakarta Jemput Pasien Omicron di Apartemen
Dinkes Provinsi DKI Jakarta Jemput Pasien Omicron di Apartemen /Antara foto/

KARANGANYARNEWS - Kasus varian Omicron di Indonesia kembali bertambah. Pemerintah mengonfirmasi penambahan baru 21 kasus sehigga total jumlahnya menjadi 68 orang.

Hingga Rabu (29/12/2021) total pasien Omicron di Indonesia sebanyak 68 orang. Sehari sebelumnya pemerintah merilis kasus Omicron 47 orang.

“Tadi pagi kita temukan lagi 21 orang (pasien Omicron). Semuanya imported case, dibawa pelaku perjalanan dari luar negri,” kata Menkes Budi Gunadi Sadikin dalam konferensi pers  dilansir dari sehatnegeriku.kemkes.go.id.

Budi menambahkan impoorted case paling banyak berasal dari Turki dan Uni Emirat Arab. Dari total sebanyak 68 orang, hanya satu pasien yang merupakan transmisi lokal.

Baca Juga: Pasien Omicron Kabur dari Karantina Wisma Atlet, Begini Kronologinya

“Kita masih melakukan pendataan dan tracing kontak dari 21 kasus baru ini. Semua psien yang terkonfirmasi positif Omicron langsung masuk karantina,” jelas Budi.

Pemerintah berulang kali mengimbau masyarakat agar menunda perjalanan ke luar negeri jika tidak benar-benar darurat atau mendesak.

Juru Bicara vaksinasi Covid-19 Kemenkes, Siti Nadia Tarmidzi Nadia, mengungkapkan pihaknya terus melakukan upaya pelacakan ke berbagai daerah.

Baca Juga: Kasus Omicron Dunia Meroket, Indonesia Perkuat Surveilans dan Karantina

Halaman:

Editor: Ken Maesa Pamenang

Sumber: sehatnegeriku.kemkes.go.id Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x