Lala Karmela Resmi Menikah, Kombinasikan Tradisi Jawa-Filipina

- 27 Desember 2021, 16:42 WIB
Penyanyi Lala Karmela resmi menikah dengan Chris Hartland pada 21 Desember 2021. Prosesi pernikahan dilakukan dengan kombinasi tradisi Jawa-Filipina. (Foto: Instagram @lalakarmela)
Penyanyi Lala Karmela resmi menikah dengan Chris Hartland pada 21 Desember 2021. Prosesi pernikahan dilakukan dengan kombinasi tradisi Jawa-Filipina. (Foto: Instagram @lalakarmela) /

KARANGANYARNEWS - Penyanyi Lala Karmela mengakhiri masa lajangnya setelah dipersunting Chris Hartland pada 21 Desember 2021 lalu.

Kendati demikian, Lala Karmela baru memposting potret pernikahannya dengan pria asal Filipina itu beberapa hari kemudian.

Dalam beberapa unggahan di akun Instagramnya, musikus kelahiran Jakarta mengungkapkan dirinya dan Chris Hartland yang mempunyai darah setengah Filipina melangsungkan pernikahan dengan adat Jawa dan Filipina.

"Aku dan Chris sama-sama setengah Filipina, kami memutuskan untuk mengadakan akad dengan kultur Jawa dan resepsinya dengan cara Filipina," ungkap Lala Karmela di akun Instagram miliknya @lalakarmela, Senin, 27 Desember 2021.

Baca Juga: Komedian Jimmy Gideon Meninggal Dunia, Sempat Terjatuh di Kamar

"Aku dan Chris mengenakan pakaian tradisional Filipina. Aku dengan gaun Filipina modern dan Chris dalam Barong Tagalog," lanjutnya.

Dalam unggahan lainnya, Lala Karmela juga membagikan momen acara siraman.

Uniknya, siraman yang identik dengan tradisi pernikahan Jawa dipermak dengan sejumlah penyesuaian. 

"Ini bukan siraman biasa, kami membuat beberapa penyesuaian khusus yang membuat siraman ini lebih bermakna dan menyenangkan," terang dia.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah