Ramalan Cuaca Hari ini, Hujan Lebat, Petir dan Angin Kencang di Beberapa Daerah

- 20 Februari 2022, 08:07 WIB
Hujan di Kota Bima, menyebabkan debit air Sungai Kendo meluap sehingga menyebabkan 248 rumah warga terendam banjir
Hujan di Kota Bima, menyebabkan debit air Sungai Kendo meluap sehingga menyebabkan 248 rumah warga terendam banjir /

KARANGANYARNEWS - Peringatan dini telah dikeluarkan BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika). Peringatan itu dikeluarkan lantaran diperkirakan akan terjadi hujat lebat, disertai kilat dan angin kencang pada Minggu, 20 Februari 2022.

Laman BMKG menyebutkan, ada potensi hujan lebat disertai kilat dan angin kencang diperingatkan untuk Provinsi Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu, Jambi, Riau, Sumatera Barat, Sumatera Selatan Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Kondisi serupa juga berpotensi terjadi di Provinsi Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Maluku, Maluku Utara, Papua, serta Papua Barat.

Baca Juga: Instagram Tisya Erni Banjir Pertanyaan Soal Prostitusi Selebgram TE, Ini Profil dan Foto-fotonya

Lebih lanjut BMKG mengemukakan, sirkulasi siklonik terpantau di Halmahera dan sebelah selatan Laut Arafuru yang membentuk daerah konvergensi memanjang dari Laut Banda bagian utara hingga Laut Arafuru bagian timur.

Selain itu, daerah konvergensi juga terpantau memanjang dari Aceh hingga perairan Kepulauan Nias, pesisir timur Lampung hingga perairan barat Lampung, di Sulawesi Tengah, di Maluku dan dari Papua Barat hingga Papua bagian Tengah.

Menurut BMKG, kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.

Baca Juga: Ini Video Mengharukan Percakapan Sinta Aulia Pengidap Tumor Kaki dengan Kapolri

Demikian tadi ramalan cuaca untuk hari ini yang dilansir KaranganyarNews dari AntaraNews.

Halaman:

Editor: Abednago Afriadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x