Renungan Harian Kristen - Tuhan yang Tahu

10 Januari 2023, 11:55 WIB
Renungan Harian Kristen dan Katolik /Pixabay/judithcarnkwski

KARANGANYARNEWS - Setiap hari, Renungan Harian Kristen hadir untuk memberikan kelegaan untuk jiwa-jiwa yang haus dan lapar Firman Tuhan.

Saat hati terasa berat, serahkan bebanmu pada Tuhan, dengan membaca Renungan Harian Kristen, yang bisa membantumu melepaskan masalah yang berat. 

Selamat membaca artikel-artikel dalam Renungan Harian Kristen, semoga iman kita semakin bertumbuh di dalam Tuhan.

Baca Juga: Renungan Harian Kristen - Arti Mengikuti Yesus

Daniel 2:22 Dialah yang menyingkapkan hal-hal yang tidak terduga dan yang tersembunyi, Dia tahu apa yang ada di dalam gelap, dan terang ada pada-Nya.

Hari-hari ini, ada banyak orang merasa bahwa keadaan mereka begitu sulit, sehingga tidak tampak pengharapan melainkan hanya kegelapan yang dapat terlihat. 

Karena banyak hal terjadi jauh dari yang didoakan dan harapkan, dimana dalam situasi seperti ini, tidak mudah untuk tetap mempertahankan iman dan mempercayai Tuhan bahwa segala sesuatu akan baik-baik saja. 

Baca Juga: Renungan Harian Kristen - Kekeringan Membuat Kekosongan

Hari ke hari, kita justru melihat keadaan semakin memburuk, sehingga sangat penting mengetahui bahwa Tuhan tahu yang ada di dalam gelap. 

Tuhan tidak pernah panik, bingung ataupun kehilangan arah dalam kegelapan, sebab Dia tidak pernah meninggalkan kita.

Tuhan akan menyingkapkan hal-hal tidak terduga dan harta karun yang tersembunyi di dalam kegelapan. 

 Baca Juga: Renungan Harian Kristen Edisi Tahun Baru 2023 - Tuhan Sumber Perlindungan

Karena itu, berpeganglah pada Tuhan dan teruslah mengandalkanNya, bahkan saat keadaan sama sulit dan gelap, tetapi akan selalu ada terang Tuhan, membawa damai dan sukacita. ***

Editor: Abednego Afriadi

Sumber: GBI KA

Tags

Terkini

Terpopuler