Renungan Harian Kristen - Nubuatan adalah Pikiran Allah

- 19 Oktober 2022, 10:27 WIB
Renungan Harian Kristen
Renungan Harian Kristen /jplenio/Pixabay

KARANGANYARNEWS - Setiap hari, Renungan Harian Kristen hadir untuk memberikan kelegaan untuk jiwa-jiwa yang haus dan lapar Firman Tuhan.

Saat hati terasa berat, serahkan bebanmu pada Tuhan, dengan membaca Renungan Harian Kristen, yang bisa membantumu melepaskan masalah yang berat. 

Selamat membaca artikel-artikel dalam Renungan Harian Kristen, semoga iman kita semakin bertumbuh di dalam Tuhan.

Yesaya 42:9 Nubuat-nubuat yang dahulu sekarang sudah menjadi kenyataan, hal-hal yang baru hendak Kuberitahukan. Sebelum hal-hal itu muncul, Aku mengabarkannya kepadamu.

Baca Juga: Renungan Harian Kristen - Mengasihi Tuhan dengan Segenap Hati

Seorang hamba Tuhan dari Australia, Ev. Terry Hunter, di tahun 1989 menyampaikan nubuatan kepada salah satu gembala sidang. 

Nubuatan itu adalah perkumpulan ini sangat khusus, unik di dalam Tuhan, dan Tuhan akan mengerjakan hal-hal khusus. 

Saat ini gembala sidang ini baru mencicipi awal dari kebangunan rohani yang akan dikerjakan Allah. 

Sekarang nampaknya hanya seperti benih kecil, tetapi benih ini nanti akan bertumbuh menjadi pohon besar. 

Tuhan akan mengerjakan hal-hal baru melalui pelayanannya, bahkan Allah akan mengungkapkan hal-hal baru di tengah-tengah kita.

Baca Juga: Renungan Harian Kristen - Respon Tepat Terhadap Janji Tuhan

Bertumbuh semakin besar, sampai menyebar ke seluruh dunia.

Nubuatan yang disampaikan Ev. Terry Hunter satu demi satu Tuhan nyatakan di tengah-tengah gereja ini. 

Dimulai dari awal pandemi, saat semua gereja tutup, namun Tuhan bukakan, mulai bergerak melalui media sosial. 

Dulunya tidak mengerti bagaimana menjangkau jiwa sampai ke ujung bumi, saat ini dengan media internet kita bisa menjangkau. 

Melayani dan menyelamatkan jiwa sampai ke berbagai kota, pulau bahkan negara. 

Baca Juga: Renungan Harian Kristen - Jangan Matikan Rhema

Ya, nubuatan saat disampaikan, mungkin terdengar tidak masuk akal, tetapi kita perlu menyadari bahwa nubuatan berasal dari pemikiran Tuhan. 

Nubuatan adalah pengungkapan rencana Tuhan atas hidup kita, baik secara pribadi ataupun global, dan Tuhan ingin agar hal itu terjadi dalam hidup kita. 

Karena itu, marilah membuka hati, menanggapi yang Tuhan pikirkan untuk kita. 

Janganlah kita menganggap remeh nubuatan sehingga tertinggal atau terlewatkan saat nubuatan Tuhan nyatakan. 

Renungan Harian Kristen ini memberitahu kita bahwa nubuatan adalah pernyataan dari pikiran Allah.   

Doa untuk Harian Ini : 

Tuhan, biarlah iman kami semakin bertumbuh besar dan teguh, karena kami mau senantiasa membuka hati.

Kami mau menanggapi dan mengimani setiap nubuatanMu sampai tiba saatnya Engkau menggenapi yang Engkau rancangkan atas kami.

Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin. ***

Editor: Abednego Afriadi

Sumber: GBI KA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah