Sineas Indonesia Menangi Festival Film Dunia, Begini Kata Jokowi

- 11 November 2021, 00:26 WIB
Presiden Jokowi saat memberi sambutan pada Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2021, Rabu (10/11/2021) malam, di Jakarta Convention Center, Senayan, DKI Jakarta. (Foto: BPMI Setpres/Kris)
Presiden Jokowi saat memberi sambutan pada Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2021, Rabu (10/11/2021) malam, di Jakarta Convention Center, Senayan, DKI Jakarta. (Foto: BPMI Setpres/Kris) /

KARANGANYARNEWS - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Malam Anugerah Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI) 2021 di Jakarta Convention Center, Senayan, DKI Jakarta, Rabu, 10 November 2021 malam.

Mengawali sambutannya, Kepala Negara mengungkapkan apresiasinya untuk Usmar Ismail yang telah memrakarsai penyelenggaraan FFI bersama Djamaluddin Malik, 66 tahun silam.

“Pagi tadi, sebagai wujud penghargaan tertinggi untuk para pejuang kebudayaan, atas nama bangsa dan negara, saya menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Bapak Haji Usmar Ismail, Bapak Perfilman Indonesia,” ungkapnya, dilansir dari laman resmi Sekretariat Kabinet RI, setkab.go.id.

Baca Juga: Ini Profil 4 Tokoh Penerima Gelar Pahlawan Nasional 2021

Presiden menyampaikan semangat Usmar Ismail dan para pahlawan pejuang kebudayaan harus terus dijaga.

Hal tersebut, imbuhnya, dapat dilakukan dengan menciptakan karya-karya berkualitas yang menunjukkan keunggulan dan karakter jati diri bangsa Indonesia.

Lebih lanjut, Jokowi mengapresiasi para insan perfilman nasional yang meraih prestasi di dunia film internasional, meski di masa pandemi Covid-19.

“Saya bangga, di masa pandemi, industri film Indonesia meraih banyak prestasi yang gemilang di dunia film internasional. Prestasi yang mengungguli negara-negara lain di Asia tenggara,” tuturnya.

Kepala Negara menyampaikan rasa kagum atas karya-karya para sineas nasional, seperti film dokumenter panjang ‘Invisible Hopes’ karya Lamtiar Simorangkir.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: setkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah