Status Merapi Hari Ini Tetap Siaga, Berikut Area yang Masuk Potensi Bahaya

- 10 Maret 2022, 12:05 WIB
Berdasarkan hasil pemantauan visual dan instrumental, aktivitas vulkanik Gunung Merapi hari ini ditetapkan masih tetap pada tingkat siaga. (Foto: BPPTKG)
Berdasarkan hasil pemantauan visual dan instrumental, aktivitas vulkanik Gunung Merapi hari ini ditetapkan masih tetap pada tingkat siaga. (Foto: BPPTKG) /

Terkait aktivitas saat ini, Badan Geologi melalui PVMBG merekomendasikan pemerintah Kabupaten Sleman, Kabupaten Magelang, Kabupaten Boyolali, dan Kabupaten Klaten serta pemangku kepentingan dalam penanggulangan bencana Gunung Merapi agar melakukan upaya-upaya mitigasi dalam menghadapi ancaman bahaya erupsi Gunung Merapi yang terjadi saat ini.

Baca Juga: Dilarang Berdiri, Tepuk Tangan dan Berteriak saat Nonton BTS

"Masyarakat agar tidak melakukan kegiatan apa pun di daerah potensi bahaya dan mengantisipasi gangguan akibat abu vulkanik dari erupsi Gunung Merapi serta mewaspadai bahaya lahar, terutama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi," pinta Eko Budi Lelono.

Badan Geologi melalui PVMBG-BPPTKG terus berupaya memitigasi bahaya Gunung Merapi, baik melalui pemantauan, penilaian bahaya, penyebaran informasi, dan sosialisasi aktivitas Gunung Merapi.

Masyarakat diimbau untuk selalu mengikuti informasi aktivitas Gunung Merapi dari sumber terpercaya dan mengikuti rekomendasi dari Badan Geologi, pemerintah daerah, dan BPBD setempat. ***

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Siaran Pers


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x