Limbah Batang Kelapa Sawit Ternyata Bisa untuk Mendeteksi Kesegaran Makanan

- 5 April 2022, 20:16 WIB
Dosen Program Studi Kimia Institut Teknologi Sumatera (Itera) Dr. I Putu Mahendra, S.Si  saat sedang melakukan penelitian untuk mengubah limbah batang sawit menjadi pendeteksi kesegaran makanan
Dosen Program Studi Kimia Institut Teknologi Sumatera (Itera) Dr. I Putu Mahendra, S.Si saat sedang melakukan penelitian untuk mengubah limbah batang sawit menjadi pendeteksi kesegaran makanan /Humas Itera/

KARANGANYARNEWS - Limbah batang kelapa sawit ternyata bisa dimanfaatkan menjadi indikator untuk mengecek kesegaran makanan.

Hal inilah yang dikembangkan dosen Program Studi Kimia Institut Teknologi Sumatera (Itera) Dr. I Putu Mahendra, S.Si., bersama tim Cellulose Carbon Material (CCM).

"Penelitian ini dilatarbelakangi melimpahnya batang sawit di Indonesia, namun belum termanfaatkan secara maksimal dan pada umumnya akan menjadi limbah," katanya Selasa (5/4/2022).

Dia pun berharap pengembangan film atau kertas indikator yang terbuat dari batang sawit dapat membantu masyarakat untuk menentukan tingkat kesegaran produk pangan secara visual.

Baca Juga: Ratusan Amunisi Senjata Laras Panjang Ditemukan di Kebun Warga Kaliancar

Sebab selama ini, konsumen tidak dapat mengetahui kesegaran pangan secara langsung ataupun terutama untuk produk pangan dalam kemasan.

"Pengembangan film indikator ini diharapkan dapat membantu konsumen untuk menentukan tingkat kesegaran produk pangan secara visual. Produk ini dapat diterapkan untuk menentukan kesegaran produk daging potong ataupun minuman berbasis susu," lanjutnya.

Dijelaskannya bahwa batang sawit memiliki banyak komponen kimia, salah satunya selulosa dan lignin, atau yang sering disebut lignoselulosa.

Baca Juga: Sayembara Desain Tugu Babalayar Digelar Pemkab Sidoarjo. Berikut Ini Hadiah dan Syaratnya

Halaman:

Editor: Langgeng Widodo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x