Fitur Baru di Instagram Notes Bisa Share Lagu, Cocok buat Kodein Gebetan

- 15 Juni 2023, 20:05 WIB
Fitur baru di Instagram Notes bisa share lagu, cocok buat kodein gebetan. Instagram kembali memperbarui salah satu fiturnya, yakni pada Instagram Notes. (Foto: Unsplash/Claudio Schwarz)
Fitur baru di Instagram Notes bisa share lagu, cocok buat kodein gebetan. Instagram kembali memperbarui salah satu fiturnya, yakni pada Instagram Notes. (Foto: Unsplash/Claudio Schwarz) /

KARANGANYARNEWS – Fitur Baru di Instagram Notes Bisa Share Lagu, Cocok buat Kodein Gebetan. Instagram baru-baru ini kembali memperbarui salah satu fitur andalannya, yakni pada Instagram Notes.

Lewat fitur anyar ini, sekarang kamu bisa menerjemahkan kalimat dan pasang lagu di notes loh!

Update ini diumumkan langsung CEO Meta Mark Zuckerberg lewat postingannya di Instagram Broadcast Channel.

“Kini kamu bisa membagikan potongan musik dengan durasi hingga 30 detik untuk mengekspresikan diri kamu. Selain share musik, kamu juga bisa menambahkan caption ke Music Note untuk membagikan unek-unekmu," tulis Mark Zuckerberg di Meta Broadcast Channel di Instagram.

Baca Juga: Lagu Aldi Taher buat Messi Diunggah FIFA, Komentar Kocak Netizen Bikin Ngakak

Musik di Instagram Notes ini sama halnya ketika pengguna menambahkan musik di Instagram Stories, Feed, atau Reels.

Pengguna hanya tinggal pergi ke Direct Message Instagram, kemudian klik ikon "+" untuk membuat postingan Instagram Notes dan memilih pilihan share lagu.

Selanjutnya, pengguna juga bisa memilih musik dari music library yang ada Instagram. Lalu pengguna juga bisa menambahkan keterangan (caption) text dan emoji pada notes yang akan di-share.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x