Primbon Rabu Kliwon; Inilah Jurus Kesetiaan Peluluh Hati Lawan Jenismu

- 23 Februari 2022, 05:30 WIB
Hitungan rumus logika matematik Primbon Jawa teruntuk kalian pemilik neptu woton kelahiran Rabu Kliwon
Hitungan rumus logika matematik Primbon Jawa teruntuk kalian pemilik neptu woton kelahiran Rabu Kliwon /Kustawa Esye/

KARANGANYARNEWS – Hitungan Primbon Rabu Kliwon, ditemukan sederet potensi  yang terbawa sejak lahir, namun tersembunyi dibalik tirai jatidirinya.

Termasuk diantaranya, aura spiritual positip ‘lakune srengenge’ atau perjalan rotasi matahari. Nah, penasaran dan ingin segera mengetahui sederet aura spiritual posit pemilik neptu weton kelahiran hari pasaran Rabu Kliwon?

Kalian lahirnya Rabu Kliwon, atau bisa juga pasangan hidup tercinta, putra-putri tersayang. Dapat juga, si empunya kelahiran  Rabu Kliwon adalah orang yang terkasih kalian.

Baca Juga: Primbon Selasa Wage; Seret Rejeki, Ini Pengungkit Beratnya Beban Ekonomimu

Inilah hitungan karakter dasar dan atau kepribadian menurut motivator spiritual reliqius Ki Buyut Lawu, berdasarkan hasil hitungan rumus logika matematik dalam Primbon Jawa.

Rabu Kliwon memiliki jumlah neptu weton (15), dalam Primbon Jawa menyebutkan pasaran Kliwon memiliki lambang bilangan (8), dan hari Rabu nilai angkanya (7). Neptu pasaran dan neptu harinya digabungkan, jumlahnya (15). 

Pemilik neptu weton Rabu Kliwon dinaungi aura spiritual ‘lakune srengenge’ perjalanan matahari. Sebagaimana karakter dasar matahari, selain penuh rasa tanggung jawab, juga sangat disiplin.

Baca Juga: Primbon Perjodohan; Inilah Sederet Pasangan Neptu Weton Paling Tak Berjodoh

Karena itu juga, kelahiran Rabu Kliwon senantiasa setia tiada pernah ingkar janji. Dalam pergaulan kesehariannya, dia juga senantiasa berusaha tidak mengecewakan kepada siapa saja.

“Aura spiritual positip lainnya ‘lakune srengenge’, selalu berpenampilan menarik, pandai merangkai kata, berjiwa pemimpin yang ‘ngayomi’ dan ‘ngayemi’ atau melindungi dan menentramkan hati,” terang praktisi Primbon di lereng Gunung Lawu tadi. ||

Lambang bilangan dan simbul angka masing-masing neptu weton atau hari pasaran, dalam rumus logika matematik Prombon Jawa
Lambang bilangan dan simbul angka masing-masing neptu weton atau hari pasaran, dalam rumus logika matematik Prombon Jawa

Namun demikian, saran Ki Buyut Lawu yang juga penulis buku “Horoskop Jawa Milenial”, jangan ditelan mentah-mentah hasil perhitungan neptu weton berdasar rumus logika matematik Primbon Jawa.

Karena menurutnya, “Kebenaran paling absolud tak lain hanya milik Allah Sang Maha Pencipa,” kata Ki Buyut Lawu yang juga Ketua Komunitas Kiai Damar Sesuluh (Spirit Reliqius, Cultural & Education). 

Baca Juga: 7 Weton Wanita Titisan Dewi Sri Menurut Primbon Jawa,  Kaya Raya dan Hidup Makmur

Untuk mengetahui hitungan karakter dasar, karir profesi, aliran rejeki maupun kesesuaian jodoh kalian, menurut rumus logika matematik Primbon Jawa ikuti terus updatenya di KaranganyarNews.pikiran-rakyat.com ini. ***

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah