KKN di Desa Penari Tembus 7 Juta Penonton, Kado Manis Hari Kebangkitan Nasional

- 21 Mei 2022, 00:16 WIB
KKN di Desa Penari, menuai kesuksesan besar tembus 7 juta juta penonton dan menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa. (Foto: Instagram/@kknmovie)
KKN di Desa Penari, menuai kesuksesan besar tembus 7 juta juta penonton dan menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa. (Foto: Instagram/@kknmovie) /

KARANGANYARNEWSKKN di Desa Penari Tembus 7 Juta Penonton, Kado Manis Hari Kebangkitan Nasional. Film KKN di Desa Penari kembali mencetak rekor. Setelah sempat tembus di angka 4,5 juta penonton, kini film arahan Awi Suryadi berhasil menggaet atensi publik hingga membukukan 7 juta penonton. Praktis, tontonan horor itu menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Produser film KKN di Desa Penari, Manoj Punjabi, mengaku sangat senang dengan pencapaian berhasil diraih hingga saat ini.

"Saya sangat bersyukur karena film KKN di Desa Penari telah mendapatkan sambutan yang luar biasa," ucap Manoj Punjabi di akun Instagram @manojpunjabimd, Kamis, 19 Mei 2022.

Baca Juga: Utas Twitter SimpleMan Sewu Dino Difilmkan, Kabarnya Lebih Seram dari KKN di Desa Penari

Dirinya pun menyampaikan rasa terima kasih kepada para penonton yang sampai saat ini masih penasaran dan antusias mengantre tiket untuk bisa menonton film sukses itu.

Dalam postingannya di Instagram, Manoj Punjabi menyebut raihan 7 juta penonton film KKN di Desa Penari telah memaknai Hari Kebangkitan Nasional.

“Kami bersyukur, Hari Kebangkitan Nasional tahun ini sekaligus menjadi hari kebangkitan film nasional, film Indonesia,” tulis sang produser.

Lebih lanjut pihaknya menyebut, film KKN Di Desa Penari menjadi titik tolak atau tonggak sejarah kebangkitan film Indonesia.

Menurut Manoj Punjabi, 7 juta penonton adalah bukti nyata tingginya kesadaran dan semangat masyarakat untuk menghargai karya anak bangsa.

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x