Resep Telur Mata Sapi ala Gordon Ramsay, Bukan Ceplok Biasa

12 Juni 2022, 06:05 WIB
Telur Mata Sapi ala Gordon Ramsay. /iStockphoto

KARANGANYARNEWS - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang populer, dan menjadi santapan sehari-hari. Setiap rumah pun biasanya mempunyai stok.

Jangan sepelekan, telur memiliki kandungan tinggi nutrisi dan banyak protein. Berbagai  nutrisi dalam telur juga bermanfaat bagi kesehatan jantung, mata, kulit, dan isa membantu menurunkan berat badan.

Selain itu, rasanya yang enak dan mudah dimasak menjadikan telur makanan favorit. Telur telur mudah dikreasikan menjadi beragam masakan.

Baca Juga: Sajian Khas Lebaran, Telur Pindang Kuah yang Rasanya Aduhai

Mulai masakan tradisional hingga modern dan kekinian. Mulai dari resep yang mudah sampai yang rumit telur selalu menjadi makanan lezat.

Jika ingin yang mudah tinggal goreng, bisa dadar atau telur ceplok, sudah bisa menjadi lauk yang nikmat. Dengan tambahan sambal dan kecap makan siang pun sudah istimewa.

Namun, setiap hari makan telur dadar atau ceplok mata sapi tentu bosan. Karena itu perlu variasi menu. Apalagi variasi resep olahan telur sangat banyak. Cara membuat pun mudah dan hasilnya lezat.

Baca Juga: Resep Telur Kecap, Gurih Lezat Pelengkap Gudeg

Ada olahan telur tradisional, seperti rendang, telur coklat, dan pindang telur. Ada juga menu kekinian yang memadukan dengan bahan-bahan lain, seperti saus, keju, dan bahan lainnya.

Pokoknya ada banyak resep olahan telur yang bisa dibuat di rumah dan dijamin anti gagal alias enak. Penasaran? Simak resep olahan telur berikut ini satu demi satu yuk!

Telur Mata Sapi Gordon Ramsay

Bahan-bahan:

2 butir telur

Minyak zaitun atau minyak biasa secukupnya

3 sdm butter atau mentega

Daun bawang secukupnya, iris

Paprika bubuk atau cabai bubuk kasar

Garam dan merica secukupnya

Baca Juga: Sajian Khas Lebaran, Telur Pindang Kuah yang Rasanya Aduhai

Cara membuat:

Siapkan teflon, tuang sedikit minyak lalu panaskan di atas api sedang.

Pecahkan dua butir telur ke wajan, masukkan sejumput garam dan merica. Besarkan api, biarkan telur matang dengan sempurna secara perlahan.

Tambahkan paprika atau cabai bubuk kasar dan daun bawang. Masukkan mentega pada tiap sisinya, biarkan meleleh.

Angkat wajan, sisihkan.

Siapkan piring, letakkan telur. Taburkan bubuk aprika atau cabe ke atasnya. Sajikan.***

Editor: Ken Maesa Pamenang

Tags

Terkini

Terpopuler