Resep Mie Ayam Abang-abang  Sederhana, Nikmatnya Nampol

- 1 Juni 2022, 20:07 WIB
Mie Ayam Anang-abang.
Mie Ayam Anang-abang. /iStockphoto

Ambil daging dada ayam, potong kecil-kecil, lumurin dengan sedikit garam, lada, dan kecap manis, lalu diamkan 15 menit.

Ceker dan tulang dilumuri garam dan lada, diamkan 15 menit.

Untuk minyak ayam, siapkan minyak di wajan dan masukkan kulit ayam. Setelah kulit ayam mengering, masukkan bawang putih cincang dan masak sampai wangi, angkat dan saring. Pindahkan ke wadah kecil.

Haluskan bumbu untuk ayam, tumis sampai wangi. Masukkan ayam, saus tiram, kecap manis, dan air secukupnya.

Masukkan gula, garam, kecap asin, dan koreksi rasa. Masak sampai ayam matang, bumbu meresap dan mengental.

Baca Juga: Resep Mie Ayam Jakarta, Wajib Dicoba, Dijamin Tidak Akan Menyesal

Untuk kaldu, tumis bawang putih sampai harum, masukkan tulang, ceker, dan air. Tambahkan garam, gula, dan lada secukupnya. Masak hingga ceker empuk.

Haluskan bumbu untuk ayam, tumis sampai wangi. Kemudian masukkan ayam, saus tiram, kecap manis, dan air secukupnya. Masukkan gula, garam, kecap asin, dan koreksi rasa.

Masak sampai ayam matang dan bumbu meresap dan mengental. Masukkan ceker yang sudah direbus, masak bersama daging ayam.

Untuk sambal, rebus cabai lalu blender dengan air agak banyak kemudian masukkan cuka.

Halaman:

Editor: Ken Maesa Pamenang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x