Bakmi Mbah Darmo, Cita Rasa Khas Mie Godog Tawangsari

- 25 September 2021, 22:52 WIB
Cita rasa gurih nan sedapnya bakmi godog Mbah Darmo, tercium dari aroma kepulan asap dan sruputan kuah kaldu ayam kampungnya
Cita rasa gurih nan sedapnya bakmi godog Mbah Darmo, tercium dari aroma kepulan asap dan sruputan kuah kaldu ayam kampungnya /Kustawa Esye/

KARANGANYARNEWS – Meski tidak di tengah Kota Kabupaten Sukoharjo, wajib kalian catat alamatnya. Bakmie Mbah Darmo, nama warungnya.  

Areanya pinggir jalan utama, jalur alternatif antar kabupaten Sukoharjo – Klaten. Tepatnya di Banjarsari Rt 03 Rw 3 Lorag, 350 m barat pasar Kecamatan Tawangsari, Kabupaten Sukoharjo.

Sebagaimana ikonnya, warung Bakmie Mbah Darmo memang lebih memanjakan lidah para pandemen kuliner berbahan baku mie. Diantaranya mie godog (kuah), mie goreng, bihun godog dan bihun goreng.

Baca Juga: Jejak Sejarah Angkringan (3), Dari 'Terikan', Heeik Thing-thing Hingga HIK

Di warung milik Iskandar yang buka pukul 16.00-22.00 Wib, juga menyajikan cap cay kuah dan cap cay goreng. Menu makan lainnya, nasi goreng, rica-rica ayam dan nasi ruwet.

Ditanya menu andalannya, pria yang sebelumnya menggeluti usaha waralaba tanaman hias dan mebeler antik ini menjelaskan, semua menu yang tersaji jadi andalan penikmat kuliner di warung free wifi ini. 

Namun demikian, beberapa pelanggan yang secara kebetulan bertemu di warung  Mbah Darmo  merokomendasikan tiga sajian pilihannya. Diantaranya mie kuah, mie goreng dan satunya lagi nasi goreng.

Baca Juga: Jejak Sejarah Angkringan (2), Spirit Mbah Karso Dikromo Merambah ke Jogjakarta 

Rekomendasinya memang tepat. Bakmi kuah (godog) olahannya, begitu tersaji kepulan asap panasnya sudah menebar aroma khas. Begitu disruput kuahnya, hem......! Gurih nan sedapnya nonjok dilidah.   

Halaman:

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x