Zodiak Aries Rentan Kelesuan Psikis, Inilah Ramalan Kesehatan 1-8 Agustus 2022

1 Agustus 2022, 08:16 WIB
Waspadai, pemilik zodiak Aries dalam satu minggu pertama di bulan Agustus 2022 ini rentan terpapar kelesuan phisik maupun psikis /Ilustrasi/Pixabay/JillWellington/

KARANGANYARNEWS – Kalian pemilik zodiak aries? Jika iya, inilah ramalan kesehatan zodiak aries teruntuk satu munggu pertama bulan Agustus 2022.

Menurut ramalan zodiak Aries dalam minggu pertama terhitung mulai tanggal 01-08 Agustus 2022 ini, lebih rentan terhadap iritasi mata dan menderita sakit gigi.

Pemilik zodiak Aries, sebaiknya juga harus berhati-hati jangan menambah berat badan. Kelesuan  juga diramalkan akan lebih menguasai kondisi kesehatan zodiak Aries, baik kelesuan phisik demikian juga kelesuan phisikis.

Baca Juga: Catat, Inilah 5 Zodiak Paling Melimpah Ruah Rejeki di Bulan Agustus

Dampaknya, selain zodiak Aries akan setiap waktu merasa kelelah juga bersikap acuh tak acuh. Ingat, selain karena kelelahan tubuh ini lebih dipicu kelelahan pikiran.

Untuk menghindari masalah kesehatan yang tidak diinginkan, selama satu minggu ke depan zodiak Aries harus berhati-hati dan waspada, termasuk terhadap hal-hal yang biasanya dianggap kecil terkait kesehatan.

Dengan demikian, kendati belum merasakan keluhan kesehatan yang mengganggu aktifitas keseharian, zodiak Aries disarankan untuk lebih memprioritaskan kesehatan.  

Baca Juga: Katuranggan Primbon Jawa: 4 Perkutut Penarik Rejeki, Paling Banyak Dicari

Untuk mempertahankan kondisi kesehatan tetap prima hingga akhir minggu pertama bulan Agustus 2022 ini, kalian perlu juga melakukan olahraga ringan dan meningkatkan energi.

Bisa juga kalian pemilik zodiak aries mengajak teman berjalan-jalan ke destinasi wisata alam, sambil ngobrolin gossip-gosip terbaru yang membuatmu fress.

Sebagai upaya lain agar tetap segar bugar, zodiak aries dapat menambahkan sayuran hijau, buah-buahan dan jus segar dalam menu keseharian, hingga satu minggu ke depan.

 Baca Juga: Catat, Ini Sederet Weton Peraup Limpahan Rejeki Paska Idul Adha 1443 H

Selain mengkonsumsi makanan yang bervitamin, zodiak Aries juga perlu memperhatikan kebutuhan istirahatnya, dengan tidur yang cukup.

Sebagaimana diketahui, zodiak aries merupakan horoskop atau bintang teruntuk kalian yang terlahir antara tanggal 21 Maret sampai 19 April. Pemilik zodiak Aries sosok pemberani dan memiliki jiwa petualang yang besar.

Mereka adalah orang yang kreatif, agresif, dan berani berinisiatif untuk melakukan perubahan. Selain itu, sifat dan karakter zodiak Aries juga pantang menyerah, enerjik, pandai beradaptasi, serta cepat belajar.

Baca Juga: Horoskop Jawa Hari Ini: Limpahan Rejeki ‘Lakune Geni’ Kamis Kliwon

Namun demikian, zodiak berlambang domba jantan ini memiliki sifat keras kepala, ambisius, dan kerap mengambil risiko tanpa berpikir panjang.

Orang-orang yang lahir dalam naungan zodiak Aries memiliki jiwa petualang dan berani ambil risiko.

Mereka suka melakukan hal-hal yang memacu adrenalin. Mereka juga punya keberanian tinggi, sehingga tak jarang mereka memilih jalan hidup yang penuh tantangan.

Baca Juga: 7 Weton Wanita Titisan Dewi Sri Menurut Primbon Jawa,  Kaya Raya dan Hidup Makmur

Aries memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi, selalu energik, dan penuh gairah. Satu lagi, poin positif dari Aries ialah mereka adalah sosok yang pantang menyerah. ***

Editor: Kustawa Esye

Tags

Terkini

Terpopuler