Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Gol Pratama Arhan dan Ivan Jenner Bawa Garuda Lolos Piala Asia U-23

- 12 September 2023, 22:46 WIB
Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan, gol Pratama Arhan dan Ivan Jenner membawa Garuda Muda lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024. (Foto: Dok. PSSI)
Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan, gol Pratama Arhan dan Ivan Jenner membawa Garuda Muda lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024. (Foto: Dok. PSSI) /

KARANGANYARNEWS – Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Gol Pratama Arhan dan Ivan Jenner Bawa Garuda Lolos Piala Asia U-23. Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 sukses melibas Turkmenistan 2-0 lewat gol Ivan Jenner dan Pratama Arhan. Kemenangan ini sekaligus memastikan Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024.

Pertandingan antara Indonesia vs Turkmenistan tersaji di laga kedua Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Selasa malam pukul 19.00 WIB, 12 September 2023.

Permainan keras diperagakan kedua tim sejak menit pertama. Akibatnya, Turkmenistan harus mengganti Priyev Ruslan lebih awal pada menit ke-13 karena cedera. Ia digantikan Mamiyev Begench.

Baca Juga: Rumah Produksi Film Dewasa di Jaksel Dibongkar, Raup Rp500 Juta dari Adegan Panas

Indonesia bermain lebih agresif. Pratama Arhan dan kawan-kawan mendominasi permainan.

Hal ini memaksa Turkmenistan bermain lebih bertahan. Pada menit kesepuluh, Garuda Muda sempat mencetak gol, namun dianulir wasit lantaran Pratama Arhan berada pada posisi offside.

Kemelut di depan gawang Turkmenistan terjadi pada menit ke-24. Berawal dari skema lemparan bola Pratama Arhan, tembakan Rafael Struick di depan gawang memanfaatkan kemelut diblok pemain Turkmenistan. Tembakan Struick kembali diblok pada menit ke-31.

Indonesia terus menekan dan mengontrol permainan. Ivan Jenner dan Marselino mendominasi lini tengah.

Halaman:

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x