Jadwal SIM Keliling Klaten Terbaru Juni 2023, Lengkap dengan Syarat dan Lokasi

9 Juni 2023, 22:05 WIB
Jadwal SIM keliling Klaten terbaru Juni 2023, lengkap dengan syarat dan lokasi. SIM merupakan bagian dari kelengkapan berkendara yang wajib dimiliki. (Foto ilustrasi: Pixabay) /

KARANGANYARNEWS - Jadwal SIM Keliling Klaten Terbaru Juni 2023, Lengkap dengan Syarat dan Lokasi. Surat Izin Mengemudi (SIM) merupakan bagian dari kelengkapan berkendara. Karenanya, setiap pengemudi kendaraan, baik pribadi maupun transportasi umum wajib memiliki SIM.

Jika masa berlakunya sudah habis, pengendara bisa melakukan perpanjangan dengan terlebih dulu mengetahui jadwal SIM keliling di Klaten terbaru Juni 2023.

Penting bagi siapa saja untuk mengetahui jadwal SIM keliling di Klaten terbaru bulan ini, Juni 2023, mengingat pada kondisi tertentu jadwalnya bisa saja berubah, seperti misalnya saat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Boyolali Terbaru Juni 2023, Lengkap dengan Syarat dan Lokasi

SIM keliling merupakan layanan publik, diberikan pihak Satpas guna mempermudah masyarakat yang ingin melakukan perpanjangan SIM dengan lebih mudah.

Keberadaan layanan SIM keliling di Klaten, harapannya bisa meningkatkan antusiasme masyarakat untuk melakukan perpanjangan SIM sebelum masa berlakunya habis.

Jadwal dan lokasi SIM keliling Klaten berbeda dengan jam operasional Samsat Klaten.

Karenanya, jika kamu ingin melakukan perpanjangan SIM melalui layanan SIM keliling, sebaiknya perlu diketahui lebih dulu jadwal dan lokasinya.

Selain itu perlu diketahui pula persyaratan apa saja yang harus dipenuhi untuk mengurus perpanjangan SIM.

Baca Juga: 3 Tanda Kamu Terkena Pelet Cinta, Awas Lama-lama jadi Orang Lemot!

Jadwal dan lokasi layanan SIM keliling di Klaten

Warga Klaten yang ingin melakukan perpanjangan SIM bisa lewat layanan keliling. Anda bisa memilih lokasi layanan SIM keliling terdekat dari rumah.

Layanan SIM keliling Klaten dibuka pada Jumat dan Minggu. Khusus untuk Jumat dilakukan di area Masjid Raya Klaten, Masjid Al Aqsha, dan Masjid Raya Klaten

Sementara pada Minggu, layanan SIM keliling dilakukan di Gereja Maria Asumpta, Gereja Filipi, Gereja Isa Almasih, dan Gereja Klasis.

Jadwal dan lokasi layanan SIM keliling di Klaten ini dapat berubah sewaktu-waktu.

Baca Juga: 7 Tempat Tahi Lalat Pembawa Hoki, Mulai Pandai Melobi hingga Bikin Karier Cepat Meroket 

Syarat perpanjang SIM

Ada beberapa persyaratan harus dipenuhi pengendara saat ingin memperpanjang SIM, yakni sebagai berikut:

- SIM masih berlaku (tidak melewati tanggal masa berlaku)

- KTP dan fotokopinya 2 lembar

- SIM dan fotokopinya 2 lembar

- Melampirkan pas foto terbaru ukuran 3x4

- Melampirkan surat keterangan sehat dari dokter

- Mengisi formulir permohonan perpanjangan SIM.

- Menyiapkan dana untuk biaya administrasi perpanjangan SIM.

Baca Juga: Duh, Produksi Manga One Piece Disetop Sebulan, Kenapa Nih?

Demikian informasi penting terkait jadwal layanan SIM keliling di Klaten. Sebaiknya segera lakukan perpanjangan SIM sebelum masa berlakunya habis.

Semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi untuk melakukan perpanjangan SIM di Klaten. ***

Editor: Andi Penowo

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler