Bertemu Gibran Rakabuming, CEO PRMN : Kita Siap Bantu UMKM

- 16 Februari 2022, 11:43 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pose bersama CEO PRMN dan Promedia bersama tim usai pertemuan internal bersama.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pose bersama CEO PRMN dan Promedia bersama tim usai pertemuan internal bersama. /Rosyid/Rosyid/Beritasoloraya.com


KARANGANYARNEWS-PT Kolaborasi Mediapreneur Nusantara (Pikiran Rakyat Media Network atau PRMN) siap membantu UMKM atau usaha mikro kecil menengah.

PRMN memiliki program iklan gratis untuk UMKM yang berada di daerah. Program tersebut sudah berlangsung satu tahun dengan tujuan membantu pemulihan ekonomi di masa pandemi.

Hal itu dikatakan CEO PRMN sekaligus CEO Promedia Teknologi Indonesia, Agus Sulistriyono, saat diterima Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka di ruang kerjanya di balai kota, Senin (14/2/2022).

Baca Juga: HUT Kota Solo ke 277, Gibran : UMKM harus Maju dan lebih Melek Teknologi

Agus Sulistriyono didampingi Pemimpin Redaksi Pikiran Rakyat Chief Business Operations Promedia Teknologi Indonesia, Dadang Hermawan, Pemimpin Redaksi Beritasoloraya.com, Inung R. Sulistyo, dan Pemimpin Redaksi Semarangku.com, Heru Fajar.

"Kita sampaikan ke mitra-mita kami di daerah. Kalau ada UMKM, ayo kita bantu promosi gratis. Tidak dipungut biaya sama sekali," kata Agus.

CEO PRMN Agus Sulistriyono, Chief Business Operations Promedia Teknologi Indonesia Dadang Hermawan dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka
CEO PRMN Agus Sulistriyono, Chief Business Operations Promedia Teknologi Indonesia Dadang Hermawan dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka Rosyid/Beritasoloraya.com

Dalam kesempatan itu, Agus juga memperkenalkan PRMN dan Promedia Teknologi Indonesia kepada wali kota. Ia mengatakan, saat ini sudah ada lebih dari 200 portal di daerah yang menjadi mitra dari PRMN. Sedang di Promedia sudah hampir 350 media online yang bekerja sama.

Baca Juga: Pesta 20 Gol, Hari Pertama Piala Gibran, Siwo PWI Jakarta, Riau, Jatim, dan DIY Menang

Agus menjelaskan, prinsip ekonomi kolaboratif yang diusung PRMN dan Promedia. Menurut dia, PRMN dan Promedia bertujuan mencetak pengusaha-pengusaha baru di bidang media digital.

Halaman:

Editor: Langgeng Widodo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x