Resep Sambal Teri Medan Kesukaan Bang Tigor

- 24 Mei 2022, 23:26 WIB
Resep sambal teri Medan. (Foto hanya Ilustrasi)
Resep sambal teri Medan. (Foto hanya Ilustrasi) /facebook/

KARANGANYARNEWS - Seperti sudah diketahui, beberapa daerah di Indonesia mempunyai sambal tersendiri yang berbeda dengan daerah lainnya. Hanya, semua sama-sama pedas dan berbahan dasar cabai atau lombok. Begitu juga dengan sambal teri.

Meskipun berasal dari Medan, sambal teri cukup membumi di Indonesia. Di Jawa Tengah dan DIY (Daerah Istimewa Yogyakarta) sendiri nasi sambal teri termasuk salah satu makanan yang laris manis, baik di warung-warung tegal, warmindo hingga angkringan atau wedangan.

Selain pedasnya yang mantab, aroma dan asinnya ikan teri membuat lidah para pecinta kuliner tergila-gila.

Nah, ini dia resep sambal teri Medan yang dikutip dari berbagai sumber :

Baca Juga: Resep Sambal Kecap, Enak Buat Tahu Cocol, Tempe Mendoan

BAHAN

Garam secukupnya

Minyak goreng secukupnya

100 gram ikan teri medan

100 gram cabai rawit merah, pedasnya sesuai selera

1 buah tomat merah potong-potong sesuai selera

1/2 sendok teh terasi yang telah dibakar

1/2 sendok makan gula merah disisir

75 gram cabai merah keriting

10 siung bawang merah

6 siung bawang putih 

CARA MEMBUAT

Baca Juga: Resep Sambel Korek Paling Sederhana Tidak Ribet dan Nendang Rasanya

Cuci bersih teri medan lalu sisihkan.

Cuci bersih cabai, bawang, dan tomat.

Haluskan cabai rawit merah, cabai merah keriting, bawang merah, bawang putih, dan tomat menggunakan ulekan atau blender.

Panaskan minyak dalam wajan secukupnya.

Tumis bumbu halus sampai benar-benar harum.

Baru masukkan teri medan dan terasi ke dalam sambal. Aduk rata.

Bumbui dengan gula merah dan garam sesuai selera.

Masak sambal teri sampai benar-benar matang dengan api sedang dan mengeluarkan minyak.

Koreksi rasa

Setelah matang, siapkan mangkuk saji dan tuang sambal teri ke dalam mangkuk.

Sambal teri medan siap disajikan dengan lauk pelengkap lainnya.

Nah, itu tadi resep sambal teri Medan kesukaan Bang Tigor. Selamat mencoba!***

Editor: Ken Maesa Pamenang

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x