Pulang ke Pura Mangkunegaran, Paundrakarna Berdamai dengan Bhre Cakrahutomo? Ini yang Akan Dilakukan

- 18 Maret 2022, 20:35 WIB
GPH Paundrakarna Jiwo Suryonegoro.
GPH Paundrakarna Jiwo Suryonegoro. /Instagram @paundrakana

“Sowan eyang leluhur Adipati Mangkunegara VI di Pasarean Astana Oetara-Solo,” tulisnya.

Sebelumnya, Paundrakarna sempat marah saat GPH Bhre Cakrahutama ditetapkan sebagai KGPAA Mangkunegara X. Pasalnya, sepeninggal ayahnya, KGPAA Mangkunegara IX, Paundrakarna selama ini disiapkan sebagai putra mahkota.

Baca Juga: GPH Bhre Cakrahutama Segera Naik Tahta, Begini Kronologi Lengkap Suksesi Mangkunegaran

Permaisuri KGPAA Mangkunegara IX, GKR Prisca Marina lebih memilih anak kandungnya, GPH Bhre Cakrahutomo Sudjiwo sebagai Mangkunegara X.

Paundrakarna yang nota bene sebagai anak sulung dario ibu yang berbeda merasa permaisuri yang juga ibu tirinya itu sengaja menyingkirkannya.

Paundra sempat mengungkapkan kekesalannya di akun media sosialnya. Putra sulung Sukmawati itu kemudian menenangkan diri ke Jkarta, tidak menghadiri penobatan Bhre Cakrahutama sebagai KGPAA Mangkunegara X.

Baca Juga: Lulusan Universitas Indonesia, Ini Profil Lengkap Penerus Tahta Mangkunegaran GPH Bhre Cakrahutomo

Namun, belakangan sikap Paundrakarna mulai melunak. Dia bahkan merasa untuk kembali menekuni profesi sebagai artis. Saat ini dia terlibat dengan proyek barunya bersama musisi dan penyanyi Melly Goeslaw dengan produser Menur.

“Lama banget gak bersua ya, bismillah untuk ke depannya,” tulis Menur di akun Instagramnya, Minggu (13/3/3033) menyertai unggahan foto kakaknya bersama Melly Goeslaw.

Paundrakarna juga kembali menggeluti profesi lamanya sebagai pelukis motif batik. “Berkarya dan melesat jauh untuk Kota Solo,” tulisnya di Instagram.***

Halaman:

Editor: Ken Maesa Pamenang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah