Geger..! Sultan Pajang Dikabarkan Meninggal Dunia, Begini Kondisinya Saat Ini

- 28 Mei 2022, 21:36 WIB
Raja Keraton Kasultanan Pajang Sultan Hadiwijaya Khalifatullah IV
Raja Keraton Kasultanan Pajang Sultan Hadiwijaya Khalifatullah IV /Klasik Herlambang/Karanganyar News

KARANGANYARNEWS - Kabar mengejutkan datang dari Keraton Kasultanan Pajang, di mana sang raja Sultan Hadiwijaya Kalifatullah IV diberitakan meninggal dunia pada Jumat (27/5/2022).

Kabar yang beredar di WA group itu tentu saja membuat para kerabat dari keraton yang berada di wilayah Makam Haji, Kabupaten Sukoharjo tersebut gempar.

Satu per satu dari para kerabat yang berada di berbagai wilayah itu mengonfirmasi kebenaran berita ini ke Sultan Pajang. Hingga akhirnya bisa dipastikan bahwa kondisi pemimpin Keraton Pajang itu masih baik-baik saja.

Baca Juga: Mengejutkan..! Adik Raja Solo Ungkap Penyebab Perusakan Bekas Benteng Keraton Kartasura

Ya, pemimpin Keraton Pajang yang bernama asli KRA Suradi Joyonagoro itu memang dalam kondisi sehat, saat info itu beredar. Makanya dirinya juga kaget saat mendengar adanya kabar bahwa dirinya meninggal dunia.

“Saya mendapatkan kabar itu dari seorang penderek asal Gawok. Yang selanjutnya saya tanya balik dari mana dia mendapatkan info itu. Dia menjawab katanya dapat dari seorang penderek asal Jogja dan Purworejo,” jelas Sultan pajang saat dihubungi lewat sambungan telepon pada Sabtu (28/5/2022) siang.

Dijelaskannya bahwa ada kemungkinan bahwa kabar itu sengaja disebar karena kedua penderek berinisial R dan E sakit hati dengan Suradi. Sehingga kemudian berusaha menyebar berita bohong terkait kepergiannya menghadap Sang Pencipta.

Baca Juga: Ngeri..! Begini Kekuatan Binatang Gaib Penjaga Benteng Keraton Kartasura

“Saya belum berani memastikan siapa actor di balik tersebarnya kabar ini. Tapi kalau misal benar dua orang itu, kemungkinan karena sakit hati. Sebab dulu pernah meminta proposal dari sini dan digunakan untuk mencari dana hingga mendapatkan dalam jumlah besar. Sayangnya dari penggalangan dana itu, pihak keraton tidak diberi bagian. Sehingga kita sampaikan ke para donator terkait apa yang dilakukan dua orang itu, dan akhirnya mereka memutus hubungan dengan keduanya,” kenang Suradi yang dilantik menjadi pemimpin Keraton Pajang pada 2014 lalu.

Meski kabar itu cukup membuat hati Suradi dongkol, namun dirinya enggan memperpanjang masalah itu.

Baginya, yang penting adalah para kerabat keraton sudah tahu kondisi yang sebenarnya. Sehingga aktifitas kebudayaan di Keraton Pajang bisa tetap berjalan.

Suradi sendiri beberapa waktu lalu memang sempat sakit hingga membuat kondisi fisiknya tak setegap beberapa tahun lalu.

Baca Juga: KGPH Purbaya Putra Mahkota Keraton Surakarta, Inilah Profil dan Rekam Jejaknya

Tak hanya itu, meninggalnya sang permaisuri juga seperti menambah pukulan batin padanya.

Namun seiring berjalannya waktu, pria 60 tahunan itu mulai pulih dan bisa kembali beraktifitas dengan baik.

“Biarkan saja Gusti Allah yang membalas semuanya. Yang penting saat ini kondisi saya baik-baik saja dan para kerabat sudah tahu. Dan ini tadi banyak kerabat yang datang untuk memastikan kondisi saya. Jadi sekalian saja kumpul-kumpul silaturahmi,” pungkasnya.***

Editor: Klasik Herlambang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah