Gibran Siap Rampungkan Tugasnya sebagai Wali Kota Solo hingga Habis Masa Jabatan

- 23 April 2024, 23:14 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyatakan dirinya akan tetap merampungkan tugasnya di Solo sebelum masa jabatannya sebagai kepala daerah berakhir pada Oktober 2024. (Foto: Dok. Istimewa)
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyatakan dirinya akan tetap merampungkan tugasnya di Solo sebelum masa jabatannya sebagai kepala daerah berakhir pada Oktober 2024. (Foto: Dok. Istimewa) /

KARANGANYARNEWS - Wali Kota Solo sekaligus calon wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyatakan dirinya akan tetap merampungkan tugasnya di Solo sebelum masa jabatannya sebagai kepala daerah berakhir pada Oktober 2024.

Usai penetapan pemenang pemilihan presiden (Pilpres) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), Rabu, 24 April 2024, Gibran Rakabuming mengaku tetap memprioritaskan tugas-tugas sebagai wali kota Solo.

"Ya kita selesaiin pekerjaan yang ada di Solo. Seperti biasa, seperti ini, pelantikannya juga masih lama," ungkapnya, Selasa, 23 April 2024.

Baca Juga: Gibran dan Prabowo bakal Silaturahmi dengan Kubu Rival Pilpres

Salah satu prioritas pekerjaan bakal diselesaikan adalah infrastruktur. Selain itu juga mengeksekusi sejumlah proyek mangkrak dengan dana bantuan pemerintah Uni Emirat Arab (UEA) yang sudah cair.

"Masih, masih, menyelesaikan yang ada, menyelesaikan juga dana hibah dari UEA," katanya.

Gibran Rakabuming belum mengetahui pasti hingga kapan dirinya akan berada di Kota Solo.

Ia pun tetap bersosialisasi dengan masyarakat selama masih bertugas sebagai wali kota.

"Nanti akan kami update (perbarui-red) lagi. Sosialisasi seperti biasa seperti ini," tukasnya. ***

Editor: Andi Penowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x