HP Harga 7 Jutaan 2023, Spesifikasi Gahar dari Kamera Hingga Chipset

25 Januari 2023, 06:05 WIB
Oppo Reno 7 5G, HP harga 7 jutaan terbaik. /Oppo

KARANGANYARNEWS – Kalau punya budget lebih, HP harga 7 jutaan terbaik 2023 ini bisa menjadi pilihan. Berada di pasar menegah atas, performa ponsel ini benar-benar gahar.

Jajaran HP harga 7 jutaan dibekali spesifikasi dan fitur lengkap berkualitas. Pengguna tidak perlu lagi mengahawatirkan kecanggihan ponsel, mulai dari dapur pacu, kamera hingga baterai.

Berikut ini rekomendasi HP harga 7 jutaan 2023 yang layak dipertimbangkan untuk dibeli kalau memang punya budget lebih. Jelas ini buka JP kaleng-kaleng.

Baca Juga: 7 HP Vivo Terbaik Usung Spesifikasi Dewa, Nggak Semuanya Mahal!

1. iPhone 11

iPhone 11 termasuk HP harga 7 jutaan yang dibekali chipset Apple A13 Bionic dipadukan RAM 4GB dengan opsi memori internal atau storage mulai 64GB, 128GB, dan 256GB.

Layar ponsel memiliki speskifikasi IPC LCD 6,1 inch dan resolusi 828 x 1792 piksel. Untuk kamera disematkan kamera utama, kamera ultrawide, dan, kamera selfie masing-masing resolusi 12 MP.

HP harga 7 jutaan ini dibekali baterai kapasitas 3110 mAh dengan fast charging 18W. Adapun ponsel iPhone 11 ini dibanderol dengan harga mulai Rp 7.425.000.

Baca Juga: Chekidot! Ini 7 HP Xiaomi Harga 2 Jutaan dengan Kualitas Papan Atas

2. Poco F2 Pro

Poco F2 Pro mengusung spesifikasi berkualitas. Layar ponsel super AMOLED 6,67 inch beresolusi FHD+. HP harga 7 jutaan ini dibekali kamera selfie 20 MP. Kamera utama 64 MP, ultrawide 13 MP, telemakro 5 MP, dan depth 2 MP.

Chipset menggunakan Snapdragon 865 yang dipadukan pilihan RAM 6GB dan 8GB, kemudian opsi memori internal 128GB dan 256GB. Baterai kapasitas 4700 mAh didukung fast charging 30W.

3. Vivo X50 Pro

Vivo X50 Pro memiliki spesifikasi kamera utama 48 MP, kamera potrait 13 MP, makro dan super wide angle 8 MP, dan kamera periskop 8 MP. Kebutuhan selfie ponsel ini dicukupi dengan kamera resolusi 32 MP.

Baca Juga: 9 HP Oppo Terlaris di Indonesia, Kualitas Kamera Nggak Ada Lawan!

Mengsung layar AMOLED FHD+ ukuran 6,56 inch dan miliki refresh rate 90Hz. HP harga 7 jutaan ini dibekali dengan baterai kapasitas 4315 mAh dengan fast charging 33W.

Sementara prosesor menggunakan Snapdragon 765G 5G yang dipadukan dengan RAM 8GB dan memori internal 256GB. Adapun ponsel ini Vivo X50 Pro ini dibanderol mulai Rp 7.000.000.

4. Xiaomi 11T Pro

HP harga 7 jutaan terbaik juga direkomendasikan pada Xiaomi 11T Pro. Adapun ponsel ini memiliki kamera selfie resolusi 16 MP. Kemudian kamera utama 108 MP, ultrawide 8 MP, dan telemakro 5 MP.

Baca Juga: 7 HP Samsung Harga 2 Jutaan 2023, Kamera Oke Main Game Lancar

Layar ponsel punya spesifikasi AMOLED 6,7 inch resolusi FHD+ dengan refresh rate 120Hz. Prosesor menggunakan Snapdragon 888 dipadukan RAM 8GB atau 12GB. Memori internal 256GB yang bisa diperluas. 

HP ini dibekali baterai kapasitas 5000 mAh dengan fast charging 120W. Nah, harga ponsel Xiaomi 11T Pro varian 12GB ini ditawarkan mulai Rp 7.185.000

5. Samsung Galaxy A73 5G

Galaxy A73 5G mengusung layar Super AMOLED seluas 6,7 inch yang beresolusi FHD+, dengan refresh rate 120Hz. Chipset menggunakan Snapdragon 778G.

Baca Juga: 7 HP Harga 1 Jutaan Terbaik, Bukan Ponsel Murahan

HP harga 7 jutaan ini dilengkapi spesifikasi RAM 8GB dan memori internal 256GB. Untuk spesifikasi kamera, ponsel dibekali kamera utama 108 MP, ultrawide 12 MP, makro 5 MP, dan kamera depth 5 MP.

Sedangkan kamera selfie 32 MP. Mengusung baterai kaasitas 5000 mAh yang didukung dengan fast charging 25W. Harga Samsung Galaxy A73 5G ini dibanderol mulai Rp 7.029.000.

6. Reno 7 5G

HP harga 7 jutaan 2023 berikutny aadalah Oppo Reno 7 5G. Ini merupakan ponsel flagship yangmengandalkan triple kamera yang mumpuni.  Kamera utama 64MP dilengkapi fitur auto fokus.

Baca Juga: 7 HP Harga 4 Jutaan Terbaik, Performa Kenceng Anti Ngelag

Ada juga kamera ultrawide angle 8MP, dan kamera makro 2MP. Kamera utama memiliki spesifikasi fitur EIS yang memungkinkan mengambil video dengan stabil.

Untuk spesifikasi layar, ponsel ini menanamkan panel LTPS AMOLED pada layar 6,43 inch dengan resolusi Full HD Plus. Dapur pacu MediaTek Dimensity 900 dengan jaringan 5G.

Chipset didukung RAM 8GB dan memori 256GB dengan daya baterai kapasitas 4500 mAh fast charging 65W. Adapun ponsel OPPO Reno 7 5G dibandrol dengan harga Rp. 7.499.000.

Baca Juga: 7 HP Harga 4 Jutaan Terbaik, Performa Kenceng Anti Ngelag

7. Asus Zenfone 8

HP harga 7 jutaan ini dibekali dapur pacu kencang Snapdragon 888 5G dikombinasikan opsi RAM 8GB dan 16GB, dan memori internal 128GB atau 256GB. Harga mulai Rp 7.540.000.

Layar ponsel ini AMOLED 5,9 inch beresolusi FHD+ dengan refresh rate 120Hz. Untuk spesifikasi kamera adalah kamera utama 64 MP dan ultrawide 12 MP, dan kamera selfie 12 MP. Daya ponsel ini baterai 4000 mAh fast charging 30W.***

Editor: Ken Maesa Pamenang

Tags

Terkini

Terpopuler