5 Pantai di Gunungkidul Paling Eksotik Berpasir Putih, Alamat, Rute dan Harga Tiket

- 25 Mei 2023, 10:05 WIB
Pantai Ngobaran/Instagram/@pantai_ngobaran_gk
Pantai Ngobaran/Instagram/@pantai_ngobaran_gk /

 

KARANGANYARNEWS – 5 Pantai Pasir Putih Paling Eksotik di Gunungkidul. Kabupaten Gunungkidul merupakan salah satu kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), terkenal akan banyaknya pantai dengan view pemandnagan bukit yang asri. Jika liburan atau weekend sejumlah pantai di Gunungkidul Jogja akan didatangai  ribuan wisatawan.

Sejumlah pantai di Gunungkidul menjadi daya tarik wisatawan, karena eksoktika pasir putih, permainan kano yang dapat digunakan seperti berselancar dan juga karena ombak lautnya yang tidak begitu besar.

Beberapa pantai letaknya tidak berjauhan, seperti pantauan KaranganyarNews.com melihat langsung beberapa pantai di Gunungkidul. Jarak pantai dengan pantai satunya cukup mudah dilalui, wisatawan yang datang dapat memilih pantai  yang  tidak terlalu ramai atau padat.

Baca Juga: Ratusan Warga Kutuwates Syawalan di 2 Pantai Eksotik Gunungkidul

Harga Tiket

Hampir keseluruhan pantai di Gunungkidul untuk harga tiket masuk tidak kurang dari Rp 5 ribu ditambah parkir disesuaikan dengan kendaraan yang dibawa. Untuk kendaraan roda empat berkisar Rp. 10 ribu dan roda dua Rp 3 ribu, sedangkan untuk bus harganya berbeda.

Berikut 5 pantai di Gunungkidul eksotik akan pasir putih dan menjadi trending media sosial.

  1. Pantai Drini

Keluarga besar RT 09 Kutuwates, Sinduadi, Mlati, Sleman, mengadakan tradisi Syawalan di Pantai Drini dan Pantai Kukup Gunungkidul
Keluarga besar RT 09 Kutuwates, Sinduadi, Mlati, Sleman, mengadakan tradisi Syawalan di Pantai Drini dan Pantai Kukup Gunungkidul

Pantai yang terkenal dengan pasir putihnya ini, menjadi pilihan favorit bagi wisatawan. Berada di kalurahan Banjarejo, kapanewon Tanjungsari, Gunungkidul Jogja, pantai Drini menjadi pusat wisatawan yang ingin bermain kano dan menikmati suasana pantai yang sejuk.

Di sebelah pantai terdapat bukit, dengan  jembatan kayu. Bagi instagramable sangat cocok untuk mengabadikan momen-momen terindah baik ketika menaiki kano, bermain pasir putih, dan berjalan di jembatan kayu berwarna-warni.

Pantai Drini selain eksotik juga dikenal karena air lautnya yang landai sehingga bagi anak-anak dengan pengawasan orangtuanya dapat bermain air.

Selain menikmati pantai, tidak lengkap jika membeli oleh-oleh khas pantai Drini. Di sepanjang pantai terdapat kios oleh-oleh seperti udang krispi, olahan sea food dan lainya, hargganya cukup terjangkau.

  1. Pantai Kukup

 

Penampakan Pantai Kukup di Gunungkidul
Penampakan Pantai Kukup di Gunungkidul Dinas Pariwisata Kab. Gunungkidul

Pantai Kukup dikenal sebagai pantai fenomenal dan indah. Berada di kalurahan Kemadang, kapanewon Tanjungsari, Gunungkidul Jogja. Terkenal adanya pasir putih yang eksotik sehingga menjadi pilihan bagi wisatawan untuk menikmati pantai yang bersih.

Pantai Kukup  memiliki keunikan karena terdapat karang yang berada di sebelah timur pantai. Diatasnya berdiri jembatan yang menghubungkan antar bukit. Bukit ini menjadi spot menarik dan instagramable untuk diabadikan melalui kamera pintar.

Baca Juga: 7 Pantai di Jogja dengan View Indah, Bakal Betah Banget

Pantai yang mirip dengan Tanah Lot Bali, cukup eksotik adanya karang dan biota laut sehingga wisatawan sangat betah untuk berlama-lama di pantai ini.  Bagi keluarga yang membawa anak, tepat sekali untuk bermain pasir putih dan berenang mencari biota laut.

Setelah bermain pasir putih dan berenang, berburu oleh-oleh khas Pantai Kukup salah satu tujuan  bagi pengunjung. Sepanjang jalan terdapat berbagai stand oleh-oleh berupa kuliner, souvenir dan kaos khas dengan harga yang cukup terjangkau.

  1. Pantai Ngrenehan

Pantai Ngrenehan Gunungkidul yang sudah buka
Pantai Ngrenehan Gunungkidul yang sudah buka Instagram/@abdugp

Pantai Ngrenehan merupakan pantai tenang yang terkenal akan hasil lautnya. Berada di kalurahan Kanigoto, kapanewon Saptosari, Gunungkidul Jogja dikelilingi perbukitan kapur.

Pemandangan Pantai Ngrenehan sangat eksotik, air laut tenang cukup aman untuk bermain anak-anak. Di samping itu karena terkenal dengan adanya hasil laut, wisatawan dapat mengabadikan momen indah dengan berfoto diantara kapal nelayan.

Baca Juga: 4 Destinasi Pantai Putih di Bantul: Unik, Eksotik dan Instagramable

Spot menarik lainya, wisatawan dapat menikmati kuliner sea food seperti ikan kakap, kepiting dan lainya.

  1. Pantai Ngobaran

Pantai Ngobaran/Instagram/@pantai_ngobaran_gk
Pantai Ngobaran/Instagram/@pantai_ngobaran_gk

Pantai Ngobaran dijuluki sebagai Bali of Java, hamparan pasir putih sangat cocok untuk liburan anak dan keluarga. Berada di kalurahan Saptosari, kapanewon Kanigoro, Gunungkidul  Jogja, Pantai Ngobaran ini menjadi jujugan bagi wisatawan lokal mupun luar.

Terdapat spot menarik seperti Pura dan terdapat patung Dewa Wisnu, Syiwa, Ganesha sehingga suasananya seperti ada di Bali. Sehingga pantai Ngobaran ini  sering dijadikan upacara ritual agama Hindu.

Setipa liburan atau weekend pantai ini sangat ramai pengunjung. Jangan lupa membeli oleh-oleh khas Pantai Ngobaran sebagai oleh-oleh untuk keluarga tercinta.

Baca Juga: Terkuak, 10 Pesona Pantai Kartini

  1. Pantai Watu Kodok

Pantai Watu Kodok, salah satu destinasi wisata pantai di Gunungkidul
Pantai Watu Kodok, salah satu destinasi wisata pantai di Gunungkidul Beritadiy

Pantai yang terletak di Kelor Kidul, Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari ini letaknya bersebelahan dengan Pantai Drini. Tak hanya menyajikan hamparan view pasir putih yang membentang luas, wisatawan juga bakal dimanjakan dengan rerimbun barisan pohon cemara yang menyejukkan jika datang kala siang begitu menyengat.

Pantai ini bersebelahan dengan Pantai Drini di sisi timur serta Pantai Sangen di sebelah barat, berbatasan dengan bukit karang yang berbentuk mirik kodok raksasa. Untuk itulah, nama pantai ini disebut dengan Pantai Watu Kodok.***

Editor: Abednego Afriadi

Sumber: Pemprov DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x