Mengenal Alzheimer, Penyakit yang Kemungkinan Besar Diidap Pemeran Thor Chris Hemsworth

- 29 November 2022, 22:55 WIB
Chris Hemsworth, pemeran Thor Odinson menyatakan akan rehat dari dunia hiburan karena didiagnosis memiliki risiko tinggi mengidap penyakit Alzheimer. (Foto: Instagram/@chrishemsworth)
Chris Hemsworth, pemeran Thor Odinson menyatakan akan rehat dari dunia hiburan karena didiagnosis memiliki risiko tinggi mengidap penyakit Alzheimer. (Foto: Instagram/@chrishemsworth) /

KARANGANYARNEWS – Mengenal Alzheimer, Penyakit yang Kemungkinan Besar Diidap Pemeran Thor Chris Hemsworth. Kabar kurang sedap datang dari aktor Chris Hemsworth. Pemeran tokoh superhero Marvel, Thor Odinson menyatakan akan rehat dari dunia hiburan karena masalah kesehatan.

Chris Hemsworth didiagnosis memiliki risiko tinggi mengidap penyakit Alzheimer. Hal ini diungkapkan saat promosi serial terbarunya ‘Limitless’ di Channel National Geographic.

Sejauh ini, Chris Hemsworth telah melalui pemeriksaan medis. Jika menilik pada gen keturunan, ia memiliki risiko menderita Alzheimer sangat besar.

Baca Juga: Raffi Ahmad Diancam Boikot Netizen, Gegara Ikut Acara Relawan Jokowi di GBK

Berdasarkan skala satu hingga sepuluh, aktor Australia kelahiran 1983 berada pada angka delapan risiko mengidap penyakit yang belum diketahui obatnya ini. Sang kakek juga diketahui mengidap Alzheimer.

Hasil pemeriksaan menyatakan Chris Hemsworth memiliki salinan gen APOE4, satu dari ibunya dan satu lagi dari ayahnya.

Dikutip dari NY Post, gen APOE4 merupakan faktor risiko terkuat yang mengembangkan gejala Alzheimer.

Untuk diketahui, APOE4 merupakan gen paling progresif untuk menghancurkan ingatan dan fungsi mental lainnya.

Baca Juga: GBK Boleh Dipakai Relawan Jokowi, tapi Tak Bisa buat Konser: Netizen Protes!

Halaman:

Editor: Andi Penowo

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x