Sejuta Manfaat Bola-bola Manisan Pepaya, Ini Resep Mudahnya

- 16 April 2022, 23:27 WIB
Bola-bola manisan pepaya siap mengisi toples
Bola-bola manisan pepaya siap mengisi toples /Instagram @wawawiati/

KARANGANYARNEWS - Punya tanaman buah di kebun sendiri itu menyenangkan. Ingin makan tinggal petik, kalau sudah matang. Ingin minum jus, juga tinggal diblender.

Tapi, kalau bosan dimakan langsung atau dijus, bisa diolah dengan cara lain. Sebut saja pepaya. Jika sudah matang, buah pepaya bisa langsung dimakan. Tapi, kalau masih muda, bisa dibuat sayur. Atau bisa juga diolah menjadi manisan.

Pepaya kaya manfaat untuk tubuh, diantaranya mampu mencegah asma, mencegah kanker, meningkatkan kesehatan tulang, mengatasi radang, serta mencegah penyakit jantung.

Baca Juga: Kurangi Ribet Saat Makan, Ini Resep Lele Fillet Saus Padang

Kandungan pepaya muda juga banyak, sebut saja vitamin A, C, dan E. Di dalamnya juga ada folat serta mineral yang dibutuhkan tubuh, seperti magnesium, kalium, kalsium, dan zat besi. Pepaya muda bahkan mengandung antioksidan dan berupa asam amino.

Kali ini, yuk membuat bola-bola manisan pepaya. Bola-bola seperti permen ini tentunya bisa jadi camilan sehat untuk takjil atau bisa juga untuk persiapan pengisi toples lebaran. Anak-anak dijamin pasti suka.

Berikut resepnya yang dilansir dari Instagram @wawawiati.

Baca Juga: Sosis Solo, Sekali Lheb Langsung Ketagihan, Ini Resepnya

Bahan-bahan :

- Pepaya muda (2 buah), sekitar 1,5 kg, ditimbang setelah dikupas

- Gula pasir (1/2 kg), bisa ditambah jika suka manis

- Air perasan jeruk nipis (3 atau 4 sdm), atau sesuai selera. Bisa juga diganti dengan citric acid atau sitrun

- Gula pasir (Secukupnya), untuk baluran. Pilih gula pasir berwarna putih dengan butiran halus

- Pewarna makanan secukupnya atau sesuai selera

Baca Juga: Resep Lele Goreng Sambal Cabe Ijo, Pembangkit Selera Buka Puasa

Cara Membuat :

  1. Cuci bersih buah pepaya, lalu kupas kulitnya.
  2. Parut halus pepaya, lalu peras sampai airnya habis dengan kain tipis
  3. Masak pepaya yang sudah diparut, lalu dicampur bersama gula serta air perasan jeruk nipis ataupun sitrun sampai kesat. Biarkan airnya habis.
  4. Bagi-bagi adonan dan beri pewarna sesuai selera. Biarkan sampai dingin.
  5. Bentuk bulat bulat sebesar kelereng, lalu masukkan ke dalam wadah yang sudah diisi gula pasir. Bolak balik manisan pepaya hingga terbalur rata dengan gula pasir. Bisa juga dengan menggoyang-goyangkan wadah hingga manisan pepaya terbalur rata dengan gula pasir. Lakukan sampai adonan habis.
  6. Susun dalam tampah dengan diberi alas kertas roti. Jemur supaya kering (kurang lebih 3 jam). 
  7. Jika sudah kering, masukkan dalam toples. Untuk menarik perhatian, bisa ditata selang-seling warna. ***

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x