Resep Pentol Ayam, Mudah Nikmat dan Laris Manis

- 25 April 2022, 11:30 WIB
Resep pentol (Ilustrasi)
Resep pentol (Ilustrasi) /Instagram/

KARANGANYARNEWS – Ini dia resep Pentol ayam yang bahan dan cara membuatnya sangat mudah. Jajanan sederhana ini boleh dikatakan tidak pernah tersisa jika dijual di titik keramaian maupun kawasan sekolah.

Tak hanya itu, saat ini pentol telah merambah beberapa foodcurt, termasuk kawasan mall-mall di kota-kota besar. Dengan mengunggah resep Pentol ayam ini, diharapkan dapat menginspirasi para pembaca untuk membuka peluang usaha yang dimulai dari kecil-kecilan terlebih dahulu.

Karena beberapa lapak telah berhasil membat variasi konsep baru dalam penjualan pentol dengan omzet yang lumayan menjanjikan. Berikut ini resep Pentol ayam yang dikutip dari berbagai sumber :

Baca Juga: Risol Mayo; Lumernya Bikin Ngiler, Ini Resep dan Cara Termudah Membuatnya

Bahan dan Bumbu

  • 1 kg daging ayam bagian dada
  • 5 siung bawang putih
  • 1 batang daun bawang
  • 350 gram tepung tapioka
  • 250 ml air es
  • 1 butir telur ayam
  • 2 sendok makan kaldu sapi bubuk
  • ½ sendok makan garam
  • 1 sendok teh lada bubuk
  • 2 sendok makan bawang merah goreng
  • 1 sendok makan bawang putih goreng
  • 1 sendok teh baking powder

Bahan Kuah

  • ¼ kg tulang sapi
  • 5 liter air rebusan pentol ayam
  • 3 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 1 batang daun bawang
  • 2 sendok makan kaldu sapi bubuk
  • 1 sendok teh lada bubuk
  • 1½ sendok makan garam
  • 2 sendok makan bawang putih goreng
  • 2 sendok makan bawang merah goreng
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat

  1. Potong-potong daging ayam menjadi ukuran sedang, lalu haluskan dengan telur dan air es.
  2. Masukkan garam halus, kaldu sapi bubuk, lada bubuk, bawang putih, bawang putih goreng, bawang merah goreng, dan daun bawang. Haluskan kembali hingga benar-benar lembut. Tuangkan ke dalam sebuah wadah.
  3. Masukkan tepung tapioka secara bertahap, aduk hingga adonan tercampur rata dan cukup kalis untuk dibentuk.
  4. Siapkan panci dan panaskan air secukupnya untuk memasak pentol ayam. Rebus hingga mendidih, kemudian matikan api.
  5. Bentuk atau cetak adonan pentol ayam dengan menggunakan tangan. Gunakan sarung tangan agar lebih higienis.
  6. Masukkan adonan pentol ayang yang telah dicetak ke dalam air panas yang telah disiapkan sebelumnya.
  7. Setelah seluruh adonan dicetak dan dimasukkan ke dalam air panas, nyalakan kembali api dan masak pentol ayam hingga matang dan mengapung di permukaan air. Angkat lalu tiriskan.
  8. Membuat Kuah Pentol Ayam
  9. Masukkan tulang sapi ke dalam air rebusan pentol ayam, masak hingga mendidih.
  10. Sambil menunggu kuah mendidih, haluskan bawang putih, bawang merah, daun bawang, dan garam.
  11. Tuangkan minyak goreng secukupnya ke dalam wajan, panaskan lalu masukkan bumbu yang telah dihaluskan sebelumnya. Tumis hingga tercium aroma wangi.
  12. Masukkan bumbu yang telah dihaluskan ke dalam panci berisi kuah pentol ayam tadi. Aduk hingga tercampur rata.
  13. Tambahkan bawang merah goreng, bawang putih goreng, garam, dan kaldu sapi bubuk. Aduk kembali hingga tercampur rata.
  14. Matikan api lalu sajikan bersama pentol ayam bersama kuahnya.

Baca Juga: Resep Ayam Geprek Krim Bawang Putih, Nikmat dan Mudah Bikinnya

Sebagai informasi tambahan, pentol atau penthol adalah sebutan untuk jajanan tradisional serupa seperti bakso yang memiliki kandungan dagingnya lebih sedikit, terkadang pentol hanya terbuat dari tepung kanji, mirip cilok hanya dagingnya lebih banyak.

Halaman:

Editor: Abednago Afriadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah