Kabar Baik untuk Pemudik, Ini Daftar 7 Tol Gratis Lebaran 2024, Chekidot!

4 April 2024, 23:10 WIB
Kabar Baik untuk Pemudik, Ini Daftar 7 Tol Gratis Lebaran 2024. /Jasa Marga

KARANGANYARNEWS - Menyambut mudik Lebaran 2024,  Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT) menyiapkan 7 ruas jalan tol gratis Tol Trans Jawa dan Sumatera.

Pemudik tidak perlu yang tidak memerlukan pembayaran tol untuk penggunaannya. Namun, ada ketentuan yang berlaku pada ruas tol gratis tersebut.

Tarif tol gratis berlaku karena tol yang dibuka saat libur Lebaran masih berstatus fungsional. Tarif tol gratis juga hanya berlaku untuk kendaraan  Golongan I seperti sedan, jip, pick up/truk kecil, dan bus.

Baca Juga: Pemudik dengan Mobil Listri Tak Perlu Khawatir, Ini Lokasi SPKLU di Jalan Tol Mudik Lebaran 2024 

Dikutip dari Antara, anggota BPJT dari kalangan masyarakat, Tulus Abadi, mengungkapkan pengoperasian ruas tol gratis tidak berlaku selama 24 jam penuh dan berlaku pada ytanggal tertentu.

“Izin operasional ruas tol gratis ini belum diberikan secara resmi, tetapi secara fisik sudah siap digunakan. Nantinya beroperasi mulai pukul 06.00- 17.00,” jelas Tulus.

Salah satu ruas tol gratis selama mudik lebaran 2024 adalah Jalan Tol Solo-Yogyakarta-Yogyakarta International Airport (YIA). Sebagian ruas tol ini sudah dibuka pada lebaran lalu.

Baca Juga: Jasa Marga Diskon Tarif Tol 20 Persen untuk Mudik Lebaran 2024, Cek Jadwal dan Lokasinya  

Jalur tol gratis juga diberlakukan untuk Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Dua Ruas Tol Kuala Tanjung - Tebing Tinggi - Parapat (Kutepat).

Ruas tol gratis ini dibuka secara fungsional mulai dari H-6 atau 4 April 2024 sampai dengan H+6 atau 16 April 2024.

Dua ruas yang dibuka secara fungsional adalah Ruas Tebing Tinggi - Sinaksak sepanjang 45 km, sedangkan Ruas Indrapura - Kuala Tanjung sepanjang 9 km dibuka secara fungsional situasional.

Baca Juga: Wahai Pemudik, Ini Daftar Tarif Tol Jakarta - Surabaya Mudik Lebaran 2024 

Fungsional Tol Tebing Tinggi - Sinaksak diberlakukan secara gratis dan dua arah dengan ketentuan pengendara wajib melakukan tapping di Gerbang Tol Dolok Merawan atau Gerbang Tol Sinaksak tanpa biaya.

Biaya yang akan terpotong adalah untuk tariff dari Gerbang Tol pertama di mana pengendara melakukan tapping masuk tol sampai dengan interchange Indrapura.

Sementara Jalan tol Yogya-Solo juga gratis untuk kendaraan golongan I. Ruas tol sepanjang 22,3 km ini dari Colomadu sampai dengan Ngawen,  sedangkan sebelumnya dari Kartasura-Karanganom sejauh 13 Km.

Baca Juga: Daftar Lengkap Enam Jalan Tol Mudik Lebaran 1445 H yang Sudah Siap Digunakan

Jalur fungsional ini akan tersambung ke Jalan Raya Jatinom-Boyolali kemudian ke Jalan Nasional Yogya-Solo.

Jalur fungsional ini akan beroperasi pukul 06.00-17.00 WIB pada periode arus mudik (5-11 April 2024), arus balik (12-15 April 2024). Jalur dibuka hanya untuk kendaraan golongan 1 non bus.

Selain itu, ada juga Jalan Tol Jakarta-Cikampek atau Japek II Selatan. Saat ini operasionalnya masih terbatas dari arah Bandung/Purwakarta hingga Kutanegara, Kabupaten Karawang.

Baca Juga: Daftar Tarif Tol Trans Jawa Mudik Lebaran 2024, Link dan Cara Cek

Daftar Tol Gratis Mudik Lebaran 2024

Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 2B Cikeas-Cibitung (19,65 km)

Jalan Tol Japek II Selatan Seksi Kutanegara-Sadang (8,5 km)

Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Seksi Colomadu-Klats. (22,3 km)

Jalan Tol Bangkinang-Koto Kampar Seksi Bangkinang-Koto Kampar (24,7 km)

Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 2 Kuala Tanjung-Indrapura (9,47 km) dan Seksi 3-4 Tebing Tinggi-Sinaksak (47,15 km)

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi 2 Lima Puluh-Kisaran (32,15 km)

Jalan Tol Kayuagung-Palembang-Betung Seksi 3 IC Musi Landas-Desa Sukamulya (21,2 km).***

Editor: Ken Maesa Pamenang

Tags

Terkini

Terpopuler