Parah, Begini Penampakan Mobil Hitam yang Terjepit Kereta Api di Bekasi

- 21 Juni 2022, 15:41 WIB
KA Argo Sindor kecelakaan di Bekasi
KA Argo Sindor kecelakaan di Bekasi /Tangkapan layar/Instagram

KARANGANYARNES - Video penampakan mobil hitam (sebelumnya tertulis minibus) tertabrak kereta api atau KA Argo Sindoro beredar di media sosial pada Selasa 21 Juni 2022. Minibus tersebut tampak rusak parah terjepit lokomotif sehingga susah dievakuasi.

Informasi yang beredar di media sosial menyebutkan, peristiwa nahas Kereta Api Argo Sindoro tersebut terjadi di Gang Walet, Kompas, Tambun, Bekasi. Hingga saat ini, postingan video kronologi detik-detik evakuasi minibus ( tersebut disaksikan lebih dari 21 ribu kali.

Terkait dengan kabar kecelakaan KA Argo Sindoro tersebut, PT KAI Commuter membenarkannya. Kecelakaan tersebut disebut terjadi di jalur hilir Stasiun Cikarang-Tambun.

Baca Juga: Kecelakaan KA Argo Sindoro, Begini Detik-detik Lengkap Istri dan Anak Korban Keluar dari Mobil

Melalui akun Twitter @CommuterLine dijelaskan, bahwa saat ini pihak KAI Commuter sedang melakukan pengecekan terhadap kecelakaan yang melibatkan KA Argo Sindoro dengan satu unit mobil hitam.

“Info Lintas KA 11 (Argo Sindoro) tertemper mobil di antara jalur hilir Stasiun Cikarang-Tambun, saat ini KA masih dalam pengecekan,” demikian tulis keterangan dalam unggahannya.

Kecelakaan tersebut mengakibatkan keterlambatan perjalanan kereta api dan KRL. PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta menyampaikan kecelakaan yang dialami kereta api relasi Semarang-Gambir tersebut terjadi di perlintasan liar KM 34+4/5 petak jalan Cikarang-Tambun, Selasa, pukul 10.54 WIB.

"PT KAI Daop 1 Jakarta sangat menyesalkan kejadian tersebut. Kejadian temperan mobil dengan KA Argo Sindoro mengakibatkan kerusakan pada sarana dan prasarana KA salah satunya kerusakan motor wessel," ujar Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa melalui keterangan resminya.

Selain kerusakan prasarana KA, lanjutnya, kejadian tersebut juga menyebabkan perjalanan terhambat karena terdapat sejumlah KA Jarak Jauh dan KRL yang belum dapat melintas selama proses evakuasi dilakukan.

Halaman:

Editor: Abednago Afriadi

Sumber: Twitter PMJ News ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x