350 Ribu Wisatawan Padati Candi Borobudur: Inilah 6 Agenda Puncak Acara Hari Raya Waisak 2023

- 4 Juni 2023, 14:37 WIB
Tahuan 2022 lalu tak kurang 350 ribu pengunjung hadir di Candi Borobudur, Hari Raya Waisak tahun 2023 ini pengunjungnya melebihi tahun lalu
Tahuan 2022 lalu tak kurang 350 ribu pengunjung hadir di Candi Borobudur, Hari Raya Waisak tahun 2023 ini pengunjungnya melebihi tahun lalu /Pixabay

KARANGANYARNEWS – Perayaan Tri Suci Waisak 2567 BE atau tahun 2023 Masehi, Minggu tanggal 04 Juni 2023 menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dari dalam negeri maupun manca negara, untuk menyaksikan dan menyaksikan secara langsung acara tahunan di komplek Candi Borobudur ini.

 

 

Sepanjang jalan menuju Candi Borobudur yang di jadikan pusat perayaan Hari Raya Waisak 2023, dipersembahkan kepada semua orang menjadi penyaksian peringatan Hari Raya umat Budha sedunia. Terlebih, Candi Borobudur merupakan candi terbesar di dunia.

Berbagai kegiatan pun digelar sejak sebelum hingga puncak dan seusai acaran, diantaranya penerbangan ribuan lampion dalam festival lampion kertas, Minggu 04 Juni 2023 malam.

 Baca Juga: Jadwal, Lokasi, Harga Tiket Festival Lampion Waisak 2023 di Candi Borobudur

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, sebagaimana dalam release yang dilansir KaranganyarNews.com melalui kemenag.go.id menjelaskan, tahuan 2022 lalu tak kurang 350 ribu pengunjung hadir di Candi Borobudur, tahun 2023 ini disebutkan melebihi jumlah tersebut.

Hari Raya Waisak tahun 2023, mengusung tagline toleransi. Salah satu momentum bersejarah, 32 Bhikku melakukan Thudong berjalan kaki sepanjang 2600 Km.

6 Agenda Puncak Acara

 

 

Mereka berasal dari kota Nakhan Si Thammarat, Thailand. Berjalan ke Malaysia dan Singapura, kemudian menuju Candi Borobudur Indonesia sebagai momentum puncak peringatan Waisak.

 Baca Juga: Trisuci Waisak 2567 BE, Begini Momen saat 32 Bhikku 3 Negara Jalan Kaki 2.600 Km Tiba di Candi Borobudur

Disebutkan, para Bhikku sejak tanggal 08 Mei 2023 sudah sampai di Indonesia melalui Batam. Melanjutkan perjalanan melalui rute Jakarta, Cirebon, Semarang dan Magelang. Sampai di Candi Borobudur, Kamis 01 Juni 2023.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas juga hadir dan menyambut baik gelaran Hari Raya Waisak tahun 2023 . "Semoga semua berjalan lancar. Dan insya Allah, saya akan hadir. Kalau kita bersatu umat akan senang," kata Menag Yaqut.

Puncak perayaan Hari Raya Waisak tahun 2023, ditandai dengan teriakan lampion. Festival lampion ini, merupakan rangkaian sebagai simbol pemanjatan doa dan keinginan.

 Baca Juga: 50 Twibbon Waisak 2023 Terbaru Paling Syahdu Bergambar Stupa dan Budha, untuk Personal Tanpa Watermark Lembaga

Banyak harapan dengan menerbangkan lampion ke langit, agar doa dan keinginan bisa terwujud. Selain itu juga dapat diartikan untuk melepaskan hal negatif yang ada di dalam diri manusia, agar menjadi pribadi yang baik kedepanya. Berikut agenda puncak peringatan Hari Raya Waisak 2023, Minggu 04 Juni 2023.

  1. 06.30 WIB:

Kirab Waisak Pawai Budaya WALUBI di Candi Mendut dan Candi Borobudur dilanjutkan Detik-detik Waisak

  1. 08.00 - 14.00 WIB :

Pasar Medang di Candi Borobudur

  1. 17.30 - 19.30 WIB:

Pelepasan Lampion sesi I

  1. 20.00 - 21.30 WIB:

Pelepasan lampion sesi II

Demikian jadwal rangkaian acara Waisak di Borobudur. Semoga informasi yang dibuat KaranganyarNews.com bermanfaat bagi wisatawan dan pengunjung yang akan menyaksikan langsung puncak Hari Raya Waisak 2023. ***

Editor: Kustawa Esye


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x