Hasil Lengkap Kualifikasi MotoGP Aragon 2022, Bagnaia Terdepan, Marquez Terdepak

18 September 2022, 16:00 WIB
Hasil lengkap kualifikasi MotoGP Aragon 2022. Francesco Bagnaia akan memulai usahanya untuk meraih kemenangan MotoGP kelima berturut-turut dari posisi terdepan di Aragon. (Foto: Instagram/@pecco63) /

KARANGANYARNEWS - Hasil Lengkap Kualifikasi MotoGP Aragon 2022, Bagnaia Terdepan, Marquez Terdepak. Francesco Bagnaia akan memulai usahanya untuk meraih kemenangan MotoGP kelima berturut-turut dari posisi terdepan di Aragon.

Pembalap Italia ini bergabung di barisan depan bersama sesama pembalap Ducati, Jack Miller dan Enea Bastianini.

Setelah melaju melalui Q1, sang penantang gelar Aleix Espargaro (Aprilia) sempat berhasil menempati posisi kedua sebelum turun e urutan keempat.

Sementara juara bertahan MotoGP, Fabio Quartararo juga akan start dari baris kedua di urutan keenam, setelah berusaha memacu motor M1-nya hingga batas maksimal.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini, Ada Duel Manchester City dan Arsenal

Adapun Marc Marquez yang kembali turun di lintasan gagal lolos dari Kualifikasi 1.

Pada comeback MotoGP-nya kali ini, ia akan start dari posisi ke-13.

Pembalap penguji Yamaha, Cal Crutchlow pada kualifikasi kali ini berhasil mengungguli Franco Morbidelli dan Darryn Binder pada debutnya.

Capaian itu menjadikan pembalap Inggris tersebut sebagai rider M1 terbaik berikutnya setelah Fabio Quartararo.

Pada laga nanti, Minggu, 18 September 2022 pukul 19.00 WIB, Francesco Bagnaia jelas akan mengincar kemenangan kelimanya secara beruntun.

Baca Juga: Profil Audrey Vanessa, Miss Indonesia 2022 yang Punya Segudang Bakat dan Prestasi

Namun, bukan tidak mungkin ia akan mendapat hambatan dari Marc Marquez yang siap menebar teror lagi akhir pekan ini.

Seperti diketahui, pembalap Repsol Honda itu kalah tipis dari Francesco Bagnaia musim lalu.

Marc Marquez akan kembali beraksi untuk kali pertama sejak balapan di Mugello pada Mei lalu.

Setelah itu, ia harus menjalani operasi keempat untuk meningkatkan mobilitas dan mengurangi rasa sakit di bagian lengan kanannya.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Usai Taklukkan Bali United 2-0, Rasiman Diganti?

Sementara sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo harus menghadapi salah satu sirkuit terberat bagi Yamaha.

Ia hanya mampu meraih hasil terbaik finis di urutan kelima pada musim 2019 dan urutan kedelapan tahun lalu.

Aleix Espargaro yang saat ini menghuni posisi ketiga klasemen setelah digeser Francesco Bagnaia juga perlu menjadi perhatian.

Demikian pula rekan setimnya, Maverick Vinales yang juga dalam performa impresif setelah menyabet podium di tiga dari empat seri terakhir.

Baca Juga: Innalillahi! Ustazah di Tebet Meninggal saat Baca Alquran, Pimpin Pengajian

Berikut hasil lengkap sesi kualifikasi MotoGP Aragon 2022

  1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) 1:46.069
  2. Jack Miller (Ducati Lenovo Team) +0.090
  3. Enea Bastianini (Gresini Racing) +0.244
  4. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) +0.521
  5. Johann Zarco (Prima Pramac Racing) +0.577
  6. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) +0.733
  7. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing) +0.783
  8. Jorge Martin (Prima Pramac Racing) +0.842
  9. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +0.843
  10. Brad Binder (Red Bull KTM) +0.855
  11. Miguel Oliveira (Red Bull KTM) +1.114
  12. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +1.205
  13. Marc Marquez (Repsol Honda) +0.340
  14. Luca Marini (Mooney VR46 Racing) +0.478
  15. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) +0.550
  16. Maverick Vinales (Aprilia Racing) +0.768
  17. Alex Marquez (LCR Honda) +0.920
  18. Pol Espargaro (Repsol Honda)+0.942
  19. Cal Crutchlow (WithU Yamaha RNF) +0.972
  20. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) +1.082
  21. Raul Fernandez (Tech3 KTM) +1.102
  22. Remy Gardner (Tech3 KTM) +1.278
  23. Darryn Binder (WithU Yamaha RNF) +2.740

Itu dia hasil lengkap sesi kualifikasi MotoGP Aragon 2022. Menarik ditonton siapa yang akan jadi juara seri kali ini. ***

Editor: Andi Penowo

Sumber: Crash

Tags

Terkini

Terpopuler